CIANJUR – Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cianjur mengadakan pelayanan kesehatan secara gratis untuk Tenaga Harian Lepas (THL) dan masyarakat yang bertempat tinggal dekat dengan Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Pasir Sembung, Kecamatan Cilaku, Rabu (26/2/2020).
Kasie Pengurangan dan Penanganan Sampah, DLH Cianjur, Deddy Sunardi mengatakan, hal itu merupakan program bulanan dari pihak DLH sebagai upaya pencegahan dan pengobatan penyakit yang akibatkan dari dampak negatif adanya TPAS.
“Iya program bulanan, khusus untuk Tenaga Harian Lepas (THL) seperti penghuni TPA, pemulung, serta masyarakat yang tinggal dekat dengan TPA,” katanya kepada cianjurekspres.net.
Baca Juga:Kalangan Kyai Cianjur Selatan Dorong Hendang Purnamasari Maju di Pilkada 2020Tradisi Tangkap Ikan Warga Gelaranyar Pagelaran Cianjur Usai Pilkades
Ia menuturkan, dalam kegiatan ini dilakukan general check-up atau screenning awal mulai dari cek tekanan darah, gula darah dan permasalahan kesehatan lainnya.
Selain itu pihaknya juga akan mengarahkan lebih lanjut kepada rumah sakit setempat apabila diperlukan check-up lebih lanjut.
“Pelayanannya kami datangkan dari klinik Dr.Eva, jika diperlukan check-up lebih lanjut, akan kami lanjutkan pelayanan pemeriksaan di rumah sakit,” katanya.
Deddy menjelaskan, salah satu yang mendasari diadakannya pelayanan tersebut karena melihat intensitas para pekerja dan masyarakat yang cenderung berinteraksi langsung dengan debu dan sampah rentan terhadap masalah kesehatan.
“Apalagi yang usianya 40-an, mereka akan lebih beresiko dari segi kesehatannya, makanya lakukan cek kesehatan, sebagai upaya tanggung jawab kami juga,” tambahnya.
Pihaknya berharap program pelayanan kesehatan gratis ini akan secara rutin dilaksanakan guna meminimalisir dampak-dampak negatif khususnya kesehatan masyarakat,maupun orang-orang yang bekerja di TPAS.(rid/hyt)