Fuso Hantam Kios di Gekbrong, Tiga Orang Tewas

0 Komentar

CIANJUR – Diduga alami rem blong, sebuah truk fuso B 9995 BYV mundur dan menghantam sejumlah kios di Jalan Raya Sukabumi-Cianjur, Desa Cikahuripan, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Selasa (17/12/2019) sekitar pukul 23.00 Wib.
Akibat kecelakaan tersebut, tiga orang tewas dan dua lainnya mengalami luka-luka.
“Truk awalnya bergerak pelan saat melintas,karena di lokasi ini jalannya menanjak. Tiba-tiba truk berhenti, kemudian mundur karena posisinya kan di tanjakan, rem tangan juga tidak berfungsi hingga akhirnya menabrak kios,” ujar Rendy (36) salah seorang warga kepada wartawan di lokasi kejadian, Rabu (18/12/2019).
Menurutnya, kejadian tersebut mengakibatkan beberapa orang yang sedang berada di dalam kios di kawasan Pasar Gekbrong tersebut, meninggal dunia.
Baca Juga: Truk Sering Rem Blong, Warga Minta Jalur Gekbrong Ditambah Jalur Penyelamat
“Di dalam kios ada beberapa orang, terdiri dari satu keluarga. Info sementara ada tiga orang yang meninggal, tapi ada juga yang berhasil selamat,” katanya.
Sementara itu Kasat lantas Polres Cianjur, AKP Ricky Adipratama mengatakan hingga Rabu (18/12) dini hari, pihaknya masih melakukan evakuasi korban dan truk fuso yang mengalami kecelakaan.
“Iya (ada kecelakaan) di Gekbrong, sedang evakuasi,” tuturnya.
Diungkapkannya, jumlah korban ada lima orang, tiga diantaranya meninggal dunia dan dua lainnya selamat. “Untuk korban selamat berhasil dievakuasi beberapa jam setelah kejadian. Kami masih dalami peristiwa ini dan meminta keterangan dari para saksi, termasuk memeriksa sopir truk,” pungkasnya.(bay/hyt)

0 Komentar