AB: Apapun yang Diminta Warga Ciwalen akan Saya Berikan

AB: Apapun yang Diminta Warga Ciwalen akan Saya Berikan
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Ade Barkah Surahman mengaku akan memprioritaskan lumbung perolehan suaranya di Pileg 2019 lalu. Salah satunya Desa Ciwalen, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur. (ayi sopandi/cianjurekspres.net)
0 Komentar

CIANJUR – Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Ade Barkah Surahman mengaku akan memprioritaskan lumbung perolehan suaranya di Pileg 2019 lalu. Salah satunya Desa Ciwalen, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur.
Pria yang akrab disapa Ab ini mengungkapkan, Desa Ciwalen merupakan desa yang paling banyak memberikan suara pada saat Pileg 2019. Dirinya pun memprioritaskan penyaluran bantuan berupa aspirasi ke daerah tersebut.i.
“Perlu diketahui, bahwa Desa Ciwalen itu penyumbang terbesar se Kabupaten Cianjur, disusul dengan desa-desa lainnya. Jadi saya ucapkan banyak terimakasih kepada seluruh warga Kabupaten Cianjur khususnya Desa Ciwalen Sukaresmi yang sudah mengantarkan saya kembali menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat,” jelasnya usai menggelar reses di Desa Ciwalen, Senin (9/12/2019).
Khusus di Desa Ciwalen, AB akan memberikan reward. “Saya fokus ke pembangunan khususnya dibidang insfrastruktur, dan saya akan memberikan reward apapun yang diminta masyarakat Ciwalen akan saya berikan,” katanya.
Sementara itu Kepala Desa Ciwalen, Budiyanto mengatakan banyak manfaat yang dirasakan masyarakat di Desa Ciwalen dengan duduknya Ade Barkah Surahman di DPRD Provinsi Jawa Barat, khususnya terkait pembangunan jalan pelosok.
“Sampai saat ini, kontribusi dari pak AB begitu terasa. Kaitan dengan reward yang dijanjikan oleh bapak AB saya ucapkan banyak terimakasih sekali,” pungkasnya.(yis/hyt)

0 Komentar