PUPR dan Moka Cianjur Gencarkan Program Mosuma

PUPR dan Moka Cianjur Gencarkan Program Mosuma
0 Komentar

CIANJUR – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Paguyuban Mojang Jajaka Kabupaten Cianjur, mengadakan program Menolong Sesama Umat Manusia (Mosuma) yang difokuskan untuk membantu masyarakat Cianjur kurang mampu dengan memperbaiki rumah tidak layak huni.

Dalam pelaksanaannya, para mojang dan jajaka Kabupaten Cianjur terlebih dahulu melakukan survey ke beberapa wilayah di Cianjur untuk mengetahui warga mana saja yang layak untuk dibantu.

“Paguyuban Mojang Jajaka Kabupaten Cianjur sebelum ada Mosuma ini pernah melakukan charity atau semacam sosialisasi lagi untuk warga yang kurang mampu, akhirnya dilakukan kerja sama karena tujuan dari programnya sama” ungkap Mojang Pinilih Kabupaten Cianjur 2019, Indira Az-Zahra kepada cianjurekspres.net, Minggu (20/10/2019).

Baca Juga:Peringati Hari Listrik Nasional, PLN UP3 Cianjur Gelar ‘Mancing Kejujuran’KNPI Cianjur Minta Kebijakan Jokowi Soal Kepemudaan Lebih Terarah

Diungkapkannya, hasil survey terdapat sekitar 6 rumah yang dinilai sangat memerlukan bantuan di Kecamatan Karang Tengah, Cianjur. Targetnya, 10 rumah dalam satu kecamatan akan segera dibantu.

Seperti yang dilihat dalam postingan di akun instagram @mojangjajakacianjur, seluruh masyarakat Cianjur diajak untuk ikut aktif dalam sosalisasi ini dengan memberitahukan warga mana saja yang perlu dibantu. Hal ini menjadi alasan bagaimana harus saling peduli walau tidak dapat membantu.

“Saya pribadi sangat antusias dengan program ini. Semoga ke depannya lebih baik lagi agar dampak positifnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Cianjur, khususnya bagi mereka yang kurang beruntung” tambah Indira. (rid/hyt)

0 Komentar