Disdukcapil Uji Coba Sistem TTE

0 Komentar

CIANJUR – Dinas Kependudukan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Cianjur tengah melakukan uji coba Tanda Tangan Elektronik (TTE) di dua Kecamatan di Cianjur selatan, yakni Kecamatan Cibinong dan Cikadu.
Plt Kadis Disdukcapil Cianjur, Muchin Sidiq El-Fatah, mengatakan TTE untuk saat ini dilakukan uji coba untuk wilayah yang terjauh.  TTE tersebut dilakukan untuk mempermudah percetakan adminduk.

“Jadi setiap data dari setiap Kecamatan yang sudah masuk ke pusat, kami akses melalui TTE, nantinya tanda tangan tersebut setelah dicetak akan berbentuk barcode,” kata dia.

Menurutnya, TTE tersebut merupakan sebuah program baru dari Pemerintah pusat, hingga sampai saat ini uji coba tersebut sudah berjalan hampir dua bulan dan berjalan dengan lancar.

Baca Juga:Kepedulian yang Membawa BerkahJadi Pilot Project Desa Bersinar

“Saat ini uji coba tersebut tengah dilakukan di wilayah Cianjur selatan yang sudah ada jaringannya yaitu di Kecamatan Cibinong dan Cikadu, sementara ini baru hanya ada Kecamatan yang melakukan uji coba TTE itu,” ucapnya

Mudah-mudahan kata dia, memasuki tahun 2020 TTE tersebut sudah dapat diterapkan untuk diseluruh Kecamatan yang ada Cianjur, jadi nantinya setiap kantor pelayanan tidak perlu lagi membawa dokumen admindik ke kantor Disdukcapil namun cukup melalui TTE.

“Sebenarnya TTE diperkhususnya hanya untuk wilayah yang jauh, namun meski pun TTE tersebut dapat berjalan pada tahun depanl, namun kami juga masih memberlakukan pelayanan One Day Sevice (ODS) jadi kedua pelayan tersesebut akan tetap berjalan,” kata dia.

Pihaknya menambahkan TTE tersebut masih bersifat uji coboa dan belum disahkan oleh Dirjen Ducapil, masih ada banyak ada Kabupaten/Kota yang masih memberlakukan tanda tangan secara manual.

“Kami akan menunggu keputusan dari Dirjen Dukcapil terkait penetatan pelayanan TTE tersebut, dan semoga saja TTE tersebut dapat disahkan pada 2020 nanti,” pungkasnya.(bay/sri)

0 Komentar