Santri Menjadi Kekuatan Penting Terciptanya Kemajuan Bangsa

Santri Menjadi Kekuatan Penting Terciptanya Kemajuan Bangsa
ISTIMEWA
0 Komentar

CIANJUR, cianjurekspres.net – Eksistensi dan kontribusi santri dalam membangun peradaban bangsa semakin mendapatkan tempat dan pengakuan dari negara. Hal itu dibuktikan dengan ditetapkannya Hari Santri Nasional tanggal 22 Oktober setiap tahunnya.
Hal itu dikatakan Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Cianjur, Lepi Ali Firmansyah, saat dihubungi Cianjur Ekspres menanggapi peran santri untuk kemajuan bangsa.
Menurut dia, langkah yang dilakukan Presiden Joko Widodo menetapkan Hari Santri harus diapresiasi.
“Terima kasih kami usapkan kepada Presiden Joko Widodo karena telah menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri Nasional, karena ini memiliki makna yang sangat berarti bagi umat Islam, dan warga NU khususnya,” ujar terang Lepi.
Lepi mengatakan, eksistensi dan kontribusi santri dalam pembangunan peradaban bangsa kini semakin mendapat tempat dan diakui oleh negara.
“Dengan menjadikan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri, penghargaan bagi perjuangan para santri dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Indonesia, semakin terlihat nyata,” katanya.
Menurutnya, 22 Oktober 1945 adalah momen dimana Rois Akbar NU Hadratusyekh KH Hasyim Asyarie mengeluarkan fatwa resolusi jihad, yang menyerukan Jihad atau perlawanan menghalau tentara sekutu yang mencoba menduduki kembali tanah air.
“Tentu saja tanggal 22 Oktober ini merupakan hari yang sangat bersejerah bagi para pejuang santri dan para ulama,” katanya.
Lepi mengatakan, momentum Hari Santri Nasional tahun ini memilki makna dan spirit yang kuat bagi PKB sebagai partai yang mengusulkan HSN. Perlu diketahui, santri juga memiliki tugas untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Dan terus berupaya menghalau berbagai idiologi transnasional yang mencoba mengancam idiologi bangsa.
“Ini akan menjadikan kekuatan yang sangat strategis dalam melawan HOAX yang bisa saja memecah belah anak bangsa,” ujarnya.
Peran santri di masa kini dan masa mendatang, lanjut dia menjadi sangat strategis, baik dalam keilmuan dan pengembangan ilmu agama. Mendorong peradaban, maupun dalam menciptakan tatanan masyarakat yang moderat.
“Santri akan menjadi kekuatan penting dalam membawa arah dan masa depan bangsa. Di hari HSN ini atas nama pribadi dan partai mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional,” pungkasnya.(tts)

0 Komentar