Targetkan Perbaikan Peringkat Porda

Targetkan Perbaikan Peringkat Porda
PRESTASI ATLET: Pelantikan Pengurus KONI Kabupaten Cianjur Masa bakti 2018-2022 bertempat di Taman Pancaniti Pendopo Pemkab Cianjur yang dihadiri Ketua Umum KONI Jawa Barat Brigadir Jendral TNI, H. Ahmad Saefudin, dan Ketua Umum KONI Kab. Cianjur terpilih Iwan Mustofa. (DOK/CIANJUR EKSPRES)
0 Komentar

 
CIANJUR, cianjurekspres.net – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Cianjur, menargetkan perbaikan peningkatan prestasi atlet Cianjur, diajang Pekan Olahraga Daerah (Porda) Jabar ke XIII di Bogor. Dimana sebelumnya, peringkat Cianjur berada di papan bawah.
Ketua KONI Cianjur, Iwan Mustafa, mengatakan, dalam Porda sebelumnya di Bekasi, Cianjur menduduki peringkat 21 dari 27 kabupaten/kota di Jawa Barat atau berada di papan bawah klasemen. Dimana kabupaten Cianjur hanya memperoleh lima emas.
“Kami tidak muluk-muluk, terpenting bisa lebih baik dari penyelenggaraan sebelumnya. Kalau di Porda XII peringkat 21, ya minimalnya bisa naik, dengan targetan yang lebih baik lagi dari sebelumnya,” kata Iwan saat ditemui di kantornya, kemarin (4/9).
Menurutnya, ada beberapa cabor yang diunggulkan dalam Porda nanti. Namun Iwan tak menyebutkan cabor mana saja. “Ada beberapa, pokoknya yang sering mendapatkan medali dalam berbagai kompetisi, dan itu harus terus dikembangkan dan bisa menjadi prioritas,” ujar Iwan.
Dia menjelaskan, Cianjur akan mengirimkan 259 orang atlet, ditambah dengan official, pelatih, dan lainnya untuk mengikuti 29 cabang olahraga (cabor) dalam ajang Porda yang akan digelar di wilayah Bogor.
“Mereka saat ini terus berlatih untuk menghadapi Porda, meski ada beberapa cabor yang diunggulkan, namun tetap saja semua cabang olahraga yang diikutsertakan harus bisa meraih hasil maksimal,” tuturnya.
Dalam usaha mengembangkan potensi atlet olahraga prestasi, harus dilaksanakan pelatihan secara teratur dan penuh dedikasi. Dimana atlet merupakan komponen vital untuk meraih prestasi. “Saat ini KONI akan terus mengawasi, mengevaluasi dan membimbing pelatih dan atlet agar mencapai prestasi olahraga,” kata Iwan.
Saat ini, upaya yang dilakukan KONI Cianjur dengan melakukan kerjasama dengan pengurus cabang olahraga dalam menjalankan fungsi-fungsi keorganisasian. Pengurus KONI secara sinergitas bersama pengurus cabang olahraga menyusun program-program kerja srategis melalui mekanisme, dimana program ini dapat mendukung tercapainya prestasi yang maksimal dalam pembinaan dan pengembangan olahraga prestasi.
“Namun untuk mencapai target maksimal akan cukup mendapat kesulitan untuk Cianjur, mengingat kepengurusan saat ini dalam masa transisi. Namun dia percaya setiap cabor akan menunjukan yang terbaik. Siap tidak siap, kami harus siap. Semoga bisa memberikan yang terbaik dengan segala keterbatasan,” pungkasnya. (bay/yhi)

0 Komentar