Bali United Siap Hadapi Persib Bandung, Meski Didera Masalah Cedera

Bali United vs Persib Bandung
Bali United Siap Hadapi Persib Bandung, Meski Didera Masalah Cedera (baliut.com)
0 Komentar

BANDUNG, CIANJUR.JABAREKSPRES.COM- Bali United tengah bersiap melakoni laga krusial melawan Persib Bandung pada Jumat, 18 April 2025, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Pertandingan ini merupakan bagian dari pekan ke-29 Liga 1 musim 2024/25, sekaligus menjadi kesempatan bagi Serdadu Tridatu untuk bangkit setelah enam laga tanpa kemenangan.

Dikutip dari laman Bali United, Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Coach Teco, mengungkapkan bahwa timnya tetap mempersiapkan diri dengan serius meski belum bisa tampil dengan skuad penuh. Beberapa pemain masih menjalani pemulihan cedera.

Baca Juga:Kementerian Agama Segera Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana UmatSuporter Bali United Dilarang Hadir di GBLA, PERSIB Fokus Raih Kemenangan

Nama-nama seperti Bagas Adi, Made Tito, Gede Sunu, Rahmat, Nyoman Adi, hingga Dillan Rinaldi masih harus absen karena proses pemulihan belum tuntas.

Meski begitu, mereka diharapkan segera pulih dan bisa memperkuat tim di sisa laga musim ini.

Persib Bandung saat ini memimpin klasemen dengan 58 poin, hasil dari 16 kali menang, 10 seri, dan hanya dua kali kalah. Sementara Bali United berada di posisi kesembilan dengan 41 poin dari 11 kemenangan, 8 hasil imbang, dan 9 kekalahan.

Pada pertemuan pertama musim ini, kedua tim bermain imbang 1-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Bali sempat unggul lewat gol Rahmat Arjuna, sebelum disamakan oleh Persib melalui tandukan Gustavo Franca di akhir laga.

Musim lalu, Bali United harus menelan kekalahan pahit saat bertamu ke Bandung, dibekuk tiga gol tanpa balas dalam babak Championship Series.

“Persiapan bagus. Hanya biasa di liga musim ini, tim punya terlalu banyak pemain cedera. Tim tidak bisa komplit di musim ini,” Pungkasnya.

0 Komentar