Light Up The Dream Nyalakan Harapan Seorang Nenek di Cianjur Selatan

Listrik Gratis
Mamah, warga Kampung Cibadak, Desa Kertajaya, Kecamatan Tanggeung, Kabupaten Cianjur, mendapatkan listrik gratis dari PLN.
0 Komentar

CIANJUR.JABAREKSPRES.COM,CIANJUR -Mamah, begitu ia dipanggil sehari-hari, warga Kampung Cibadak, Desa Kertajaya, Kecamatan Tanggeung, Kabupaten Cianjur, tak pernah menyangka akan mendapatkan listrik gratis dari PLN.  

Selama hampir satu dasawarsa lamanya ia menyalur listrik dari rumah anaknya. Mamah merupakan salah satu penerima manfaat program PLN “Light Up The Dream” (LUTD) PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan (UP3) Cianjur yang dinyalakan serentak pada Kamis 14 Maret 2024. 

Bertepatan dengan momen Ramadhan, LUTD kali ini mengambil tema “Berbagi Kebahagiaan Ramadhan Mubarak 1445 H, Indahnya Berbagi Bahagianya Mewujudkan Mimpi”. 

Baca Juga:Dukung Industri Retail di Cianjur, PLN UP3 Cianjur Realisasikan Pasang Baru IndomaretJaga Pasokan Listrik Ramadhan 1445 H, PLN UP3 Cianjur Giatkan Pemeliharaan Tanpa Padam

Mimpi Mamah akhirnya terwujud. Rumah panggung yang hanya sepetak itu, terdiri dari ruang utama, kamar dan dapur, kini sudah mendapat listrik yang terang dan stabil karena tidak lagi menyalur ke rumah anaknya. 

“Listriknya hanya dipakai untuk penerangan dan sanyo (air). Tidak punya televisi, magicom juga, kalau masak pakai perapian kayu bakar. Tapi kalau sudah ada listrik sendiri jadi lebih nyaman,” ujar Mamah. 

Rumah nenek berusia 74 tahun itu terletak di tengah kebun, lumayan jauh dari rumah-rumah tetangganya. Dinding rumahnya terbuat dari anyaman bambu sedangkan lantainya beralaskan papan. Saat ia belum bercerai dari suaminya, dan kelima anaknya masih tinggal bersamanya, rumahnya sebenarnya berukuran cukup besar.

Setelah bercerai dengan suaminya 20 tahun lalu, dan keempat anaknya sudah memiliki kehidupan masing-masing, rumahnya lantas dibagi dua dengan putra bungsunya. Ia pun merelakan kWh meter miliknya diberikan pada putra bungsunya. Ia sendiri lalu menyalur listrik ke rumah putra bungsunya itu. 

Untuk hidup sehari-hari, Mamah hanya mengandalkan dukungan anak-anaknya. 

“Sekarang sudah gak kuat, jangankan untuk ke sawah. Ibu gak ke mana-mana, di rumah saja. Ada anak, sedikasihnya dari anak saja,” ujarnya. 

Oleh karena itu, ia menganggap pemberian listrik gratis hasil donasi para pegawai di PLN UP3 Cianjur benar-benar sebagai berkah di bulan Ramadhan.

“Hatur nuhun PLN. Semoga listriknya berkah, manfaat di dunia dan di akhirat,” ucap Mamah. Dengan adanya bantuan listrik ini, ia kini dapat mengisi waktu di rumah dengan kegiatan bermanfaat seperti mengaji dengan lebih nyaman. Ketika nanti merayakan Lebaran pun, ia dapat memperlihatkan pada cucu-cucunya yang berjumlah 13 orang bahwa rumah neneknya sekarang sudah terang. 

0 Komentar