Hindari Mobil Menyalip, Truk Tronton Terguling di Karangtengah Cianjur

Terguling
Tampak satu unit tronton terguling di Jalan Veteran, Kecamatan Karangtengah, Cianjur, Selasa 5 Maret 2024.(Rikzan RA/Cianjur Ekspres)
0 Komentar

CIANJUR.JABAREKSPRES.COM,CIANJUR – Satu unit truk tronton bermuatan 25 ton veneer terguling di Jalan Veteran, tepatnya di Kampung Waas Kulin, Desa Hegarmanah, Kecamatan Karangtengah pada Selasa 5 Maret 2024 sore. 

Meskipun tidak menimbulkan korban luka, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

Pemilik veneer, Aruzi Permana, mengatakan, jika tergulingnya tronton akibat menghindari mobil yang menyalip dari arah berlawan. Sehingga sopir truk 10 roda yang diketahui bernama Pendi tersebut membanting kemudi ke arah kiri jalan.

Baca Juga:Pilkada Tetap Digelar November 2024, NasDem Cianjur Segera Bentuk Panitia Khusus Jajaki FigurGelar Rapat Timpora, Kepala Imigrasi Cianjur Sampaikan Rencana Pembentukan Desa Binaan Imigrasi 

“Kejadiannya sekitar pukul 15.00 WIB. Mobil kita jalan dari Mande mau ke Tangerang. Saat di Jalan Veteran. Kata sopir ada mobil dari arah berlawanan yang menyalip membuat mobil oleng ke kiri,” jelas Aruzi saat ditemui Cianjur Ekspres di lokasi kejadian.

Karena perbedaan tinggi antara badan dan bahu jalan, membuat muatan veneer yang diangkut ikut bergeser sehingga menyebabkan tronton bernomor polisi B 9784 KYH itu pun terguling.

“Karena veneer ini kan licin, jadi saat mobil banting lagi ke kanan, veneernya terselip ke kiri dan akhirnya trontonnya ikut terguling. Untungnya tidak ada korban dan tergulingnya ke kiri sehingga tidak menutup badan jalan,” ujarnya.

Dirinya menaksir kerugian yang ditimbulkan mencapai puluhan juta rupiah. “Karena ada beberapa veneer yang rusak. juga yang jelas kita sudah rugi waktu,” kata Aruzi.

Terpisah, Kanit Gakum Polres Cianjur Iptu Hadi Kurniawan mengatakan jika tergulingnya tronton tersebut akibat sopir tidak bisa mengendalikan kendaraannya.

“Diduga tidak bisa mengendalikan kendaraannya sehingga terguling. Saat ini perkaranya sudah ditangani Polsek Karangtengah, petugas kita pun sudah ada di lokasi kejadian,” kata Hadi.

0 Komentar