Meski Imbang: Bojan Nilai Ada Sisi Positif dari Hasil Imbang Kontra Persis Solo

Meski Imbang: Bojan Nilai Ada Sisi Positif dari Hasil Imbang Kontra Persis Solo(persib.co.id)
Bojan Nilai Ada Sisi Positif dari Hasil Imbang Kontra Persis Solo(persib.co.id)
0 Komentar

CIANJUREKSPRES– Bojan Hodak selaku pelatih Persib melihat adanya sisi positif dari hasil antara Persib Bandung vs Persis Solo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pada Minggu 4 Februari 2024. Meski berakhir dengan hasil imbang permainan Persib kemarin dinilai mengalami peningakatan.

Dalam pertandingan kandang sebelumnya Persib imbang 2-2 dengan Arema FC, PSM Makassar 0-0, kalah dari Persik Kediri 0-2, dan imbang dengan Persis Solo 2-2.

Bojan melihat peningkatan signifikan dalam performa menyerang Persib dibandingkan beberapa laga sebelumnya.

Baca Juga:10 Destinasi Wisata Edukasi Terbaik di Indonesia, Yang Wajib Kalian KunjungiInilah Cara Merawat Rambut Rontok Secara Alami dan Efektif

Persib sempat unggul 2-0 di babak pertama, namun gagal mempertahankan keunggulan tersebut dan harus puas ditahan imbang 2-2. Namun saat ini, Persib belum meraih kemenangan di kandang sendiri di Liga 1 2023-2024.

“Namun jika melihat gol yang pertama, ini bicara mengenai usaha, tidak ada hal lainnya selain usaha. Di momen sepak pojok, kami ketika kehilangan bola, mereka berlari cepat dari serangan balik hingga lima pemain dan kami hanya meninggalkan dua pemain di belakang. Sisanya hanya jogging. Jadi tidak ada usahanya, ini bukan soal kesalahan taktik,” ucapnya.

Bojan mengapresiasi semangat juang para pemain Persib yang tidak pantang menyerah hingga akhir pertandingan.

Bojan melihat beberapa hal positif dan negatif dari laga PERSIB vs Persis Solo. Ia mengapresiasi performa menyerang timnya yang lebih baik dan semangat juang para pemain. Namun, ia juga menyoroti kelemahan di lini pertahanan dan kegagalan Persib untuk meraih kemenangan di kandang sendiri.

0 Komentar