Puncak Peringatan HBI ke-74 Jabar Digelar di Bandara Kertajati

Puncak Peringatan HBI ke-74 Jabar Digelar di Bandara Kertajati
0 Komentar

MAJALENGKA,cianjurekspres – Puncak Hari Bhakti Imigrasi (HBI) ke-74 tingkat Jawa Barat, digelar di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka, Jumat (26/1).

Peringatan HBI ke-74 ini melibatkan seluruh stakeholder se Jabar, seperti Insan Pengayoman, Satpol PP, Bea Cukai, Karantina Bandara, Timpora Jabar, Polri maupun TNI. Upacara dipimpin langsung Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin selalu inspektur upacara.

Kakanwil Kumham Jabar, R. Andika Dwi Prasetya, menuturkan, bahwa peringatan upacara HBI di Bandara Kertajati ini merupakan rangkaian dari beragam kegiatan yang sudah dilakukan jajaran Imigrasi se Jabar.

Baca Juga:Ridwan Kamil Pastikan Prabowo-Gibran Lanjutkan Program Pembangunan Jokowi di Jawa BaratMenangkan Prabowo-Gibran di Cianjur, Relawan Komando Gibran Terus Sosialisasi dan Konsolidasi ke Masyarakat

“Berbagai kegiatan sosial pun dilakukan dalam semarak HBI ke 74, berupa layanan inovatif pembuatan paspor yang dinamai Paspor Simpatik, donor darah, pengentasan stunting dan tabur bunga di makam pahlawan,” kata Andika.

Dia mengungkapkan, dipilihnya BIJB sebagai pusat peringatan HBI ke 74 di Jabar merupakan suatu bentuk dukungan terhadap Bandara Udara Internasional dan Domestik yang dimiliki Jawa Barat ditandai dengan hadirnya pelayanan Keimigrasian di bandara.

“Selama periode 2023, Imigrasi Jabar telah melayani pembuatan paspor sebanyak 468.350 yang disetujui melalui 9 Kantor Imigrasi yang ada di Kumham Jabar,” jelas Andika.

Sementara itu, Pj.Gubernur Jabar, Bey Machmudin, menyampaikan apresiasi atas kolaborasi dari insan Imigrasi Jawa Barat dalam menyelenggarakan pelayanan keimigrasian baik dalam hal Pelayanan Paspor, Pelayanan Ijin Tinggal, maupun dalam Tugas Pengawasan Orang Asing.

“Terimakasih dan apresiasi juga kami sampaikan kepada Insan Imigrasi Jawa Barat yang telah mengeluarkan 468.350 Paspor yang di setujui pada periode 2023 lalu dan 967 Pelayanan Paspor Simpatik kepada masyarakat Jawa Barat di momen Hari Bakti Imigrasi ke 74 ini,” ucapnya.

“Semoga kedepan Sinergi dan Kolaborasi yang terjalin dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dapat terjaga dan meningkat semakin baik,” sambung Bey.

Usai upacara, diadakan pula pemberian penghargaan terhadap seluruh Kepala Imigrasi se Jabar dengan beragam prestasi yang disaksikan seluruh pimpinan tinggi termasuk Kadiv Imigrasi Kumham Jabar, Yayan Indriyana.(*)

0 Komentar