Mengenang Jasa Rizal Ramli yang Dijuluki ‘Rajawali Ngepret’

Mengenang Jasa Rizal Ramli yang Dijuluki 'Rajawali Ngepret'
Mengenang Jasa Rizal Ramli yang Dijuluki 'Rajawali Ngepret'
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Seperti yang diketahui, Almarhum Rizal Ramli banyak dikenal dengan julukan ‘Rajawali Ngepret‘.

Sosok Rizal Ramli yang berani menghantam segala bentuk ketidakadilan, tentunya meninggalkan jejak penting dalam dunia ekonomi dan politik di Indonesia.

Sebagai upaya mengenang almarhum Rizal Ramli, berikut akan diulas beberapa jasa beliau yang sudah sepantasnya dikenang.

Baca Juga:Banjir Pujian, Awak Kabin Pesawat Japan Airlines Selamatkan Seluruh PenumpangBerikut Kronologi Terbakarnya Pesawat Japan Airlines di Bandara Haneda

Jasa Almarhum Rizal Ramli

1. Ahli Ekonomi yang Berpengalaman

Rizal Ramli merupakan sosok dengan latar belakang pendidikan ekonomi yang mumpuni. Beliau lulus dari Universitas Indonesia dan Yale University.

Beliau juga pernah menjabat sebagai Menteri Keuangan dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman pada era Presiden Abdurrahman Wahid dan Joko Widodo.

2. Pemberantas Korupsi dan Inefisiensi

Julukan ‘Rajawali Ngepret’ yang diberikan kepada Rizal Ramli menggambarkan sosok yang vokal dalam mengkritik korupsi dan ketidakadilan.

Hal itu dikarenakan beliau dikenal sebagai sosok yang berani mengambil langkah tegas untuk membenahi birokrasi dan juga mengatasi kebocoran keuangan negara.

3. Pembela Kepentingan Rakyat

Beliau juga dikenal sebagai sosok yang kritis terhadap kebijakan ekonomi yang dinilai merugikan rakyat.

Sehingga dengan segala kemampuannya, beliau berusaha memperjuangkan kebijakan yang berpihak pada masyarakat miskin dan kelompok marginal.

4. Tokoh Pergerakan dan Pemikir Merdeka

Rajawali ngepret juga pernah menjadi aktivis mahasiswa dan terlibat dalam gerakan pro-demokrasi di era Orde Baru.

Baca Juga:Pangeran Mateen Umumkan Kabar Pertunangannya dengan Anisha RosnahIqbaal Ramadhan Mengaku Sedang Syuting Bareng Umay Shahab

Beliau dikenal sebagai sosok yang berani bersuara lantang dan kritis terhadap kekuasaan. Hal itu dikarena Rajawali ngepret aktif menulis buku dan artikel yang membahas berbagai isu ekonomi dan politik.

5. Inspirasi bagi Generasi Muda

Keberanian, integritas, dan komitmen Rajawali ngepret terhadap keadilan sosial bisa menjadi inspirasi untuk para generasi muda.

Beliau telah menunjukkan bahwa suara kritis dan tindakan nyata dapat memberikan kontribusi signifikan bagi perbaikan bangsa.

 

0 Komentar