Benarkah Sperma Bikin Wajah Glowing? Cek Faktanya Disini!

Benarkah sperma bisa bikin wajah glowing
Benarkah sperma bisa bikin wajah glowing
0 Komentar

CIANJUREKSPRES- Tren kecantikan kini semakin beragam, bahkan diantaranya ada yang tergolong unik. Beberapa bahkan masih meyakini jika sperma dapat membuat wajah glowing. Lantas bagaimana faktanya?

Sebagian beranggapan bahwa sperma memiliki manfaat sebagai kosmetik, yaitu dapat membuat kulit wajah sehat bebas dari jerawat bahkan tampak lebih bersinar.

Namun perlu diketahui, sperma merupakan sel reproduksi laki-laki yang mengandung berbagai mikroorganisme dan bakteri. Oleh sebab itu, sebelum menggunakannya sebagai perawat Anda perlu mengetahui terlebih dahulu mengenai fakta-faktanya.

Baca Juga:10 Makanan Atasi Perut Mulas, Gak Perlu Langsung Minum Obat!Rekomendasi Laptop Lenovo Terbaik November 2023, Laku Keras di Pasaran!

Apa itu Sperma?

Sperma adalah cairan yang dihasilkan oleh organ reproduksi pria, khususnya testis. Sperma mengandung sel-sel sperma (spermatozoa) yang berperan dalam proses pembuahan sel telur wanita untuk membentuk zigot, yang kemudian berkembang menjadi embrio.

Saat dikeluarkan dari tubuh, sperma tidak bisa berdiri sendiri. Sel ini bercampur dengan cairan yang disebut air mani atau semen. Di dalam semen, mengandung lima sampai 25 kalori. Termasuk nutrisi penting berikut:

  • Kalsium
  • Garam sitrat
  • Fruktosa
  • Glukosa
  • Asam laktat
  • Magnesium
  • Kalium
  • Protein
  • Seng

Sperma Bikin Wajah Glowing?

Dalam air mani, terdapat sperma dan spermidine, yang berperan dalam menciptakan aroma khas semen. Menurut sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2021 dan dipublikasikan dalam Nature Cell Biology, spermidine, senyawa yang diekstrak dari bakteri streptococcus, memiliki peran penting dalam proses regenerasi kulit dengan merangsang produksi kolagen.

Namun, perlu diingat bahwa jumlah spermidine yang terdapat dalam sperma tidak cukup untuk memenuhi fungsi regeneratif tersebut. Sebaliknya, spermidine lebih banyak ditemukan dalam jeruk atau paprika hijau ketika dikonsumsi.

Beberapa waktu lalu, dua merek perawatan kulit asal Norwegia mencantumkan spermine sebagai bahan antipenuaan dalam produk mereka. Klaim produsen menyebutkan bahwa produk tersebut dapat mengurangi tanda-tanda penuaan hingga 20 persen.

Meskipun terdengar mengesankan, penting untuk dicatat bahwa kandungan produk tersebut tidak hanya mengandung spermine murni. Sebaliknya, produk tersebut telah dicampur dengan berbagai bahan, termasuk senyawa alami yang berasal dari salmon. Kombinasi ini diklaim dapat meningkatkan produksi kolagen, meredakan peradangan, dan mengangkat sel-sel kulit mati.

0 Komentar