Waduh, Adu Jotos Pelajar di Cilaku Terinspirasi dari Film Jepang

Waduh, Adu Jotos Pelajar di Cilaku Terinspirasi dari Film Jepang
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Adu jotos puluhan siswa SMA dan SMK yang berlokasi di Lapang Batok Desa Sukakerta, Kecamatan Cilaku ternyata terinspirasi film asal Jepang tentang kenakalan remaja, Crows Zero.

Hal itu diungkapkan Kasatreskrim Polres Cianjur Iptu Tono Listianto dari hasil pemeriksaan 23 pelajar SMA sederajat yang diamankan pada Minggu (1/10) lalu.

“Jadi mereka tak menggunakan senjata. Dari keterangan saksi-saksi, kedua belah pihak setuju untuk bertarung tanpa menggunakan senjata, khususnya senjata tajam,” kata Tono.

Baca Juga:39 Pelajar yang Terlibat Adu Jotos DipulangkanBaku Hantam Pelajar Cilaku vs Cibeber Ditangkap Polisi

Dirinya menjelaskan, jika pertarungan kedua belah kubu sekolah tersebut dimulai dengan aksi saling ejek di media sosial. Dua sekolah yang dimaksud adalah SMKN PP Cilaku dan SMA Al-Qodiriyah Cibeber.

“Kita kenakan pasal 184 KUHP pada pelajar yang terlibat langsung adu jotos, sedangkan yang menantau atau menyuruh dan juga yang ada di lokasi kita kenakan pasal 182 KUHP,” kata Tono pada Kamis (5/10).

Dia menjelaskan, karena kedua pasal yang dikenakan hukumannya hanya sembilan bulan penjara, maka para pelajar tersebut tidak bisa ditahan dan sudah dipulangkan.

0 Komentar