CIANJUR,CIANJUREKSPRES – Setelah sempat berhasil dipadamkan pada sore hari, api kembali terlihat di kawasan Gunung Gombong, Desa Peuteuycondong, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur pada Jumat (22/9/2023) malam.
Dari data yang dihimpun, kurang lebih 17 hektar lahan tidur di Gunung Gombong hangus terbakar.
Kepala Desa Peuteuycondong, M Ukasah Condre mengungkapkan, beberapa saat setelah berhasil memadamkan api yang ada di sekitar pemukiman, dirinya menerima lagi kabar terlihat kobaran api di puncak Gunung Gombong.
Baca Juga:Setengah Hektar Lahan Perkebunan Karet di Cibeber Cianjur KebakaranTiga Parpol Koalisi Perubahan di Cianjur Bertemu, NasDem: Sepakat Bentuk Tim Kecil
“Setelah memadamkan api pada sore hari, kita masih beristirahat di sekitar pemukiman warga. Tapi kemudian saya dapat kabar lagi kalau api terlihat di puncak gunung,” kata Ukasah pada Cianjur Ekspres.
Mendengar kabar tersebut, bersama Kapolsek Cibeber, Kompol Nana Suryadi pihaknya pun meminta beberapa warga sekitar untuk naik kembali ke kawasan gunung untuk memadamkan api.
Menurutnya, titik api berada sekitar tiga kilometer dari titik api pertama. “Titik api kembali terlihat di lahan tidur di puncak gunung, perbatasan Desa Peuteuycondong Kecamatan Cibeber dan Desa Sukamulya Kecamatan Warungkondang,” ujarnya.
“Kita tidak bisa lakukan pemadaman karena tidak ada akses. Kondisinya juga gelap. Tapi syukur titik api sangat jauh dari pemukiman,” imbuhnya.
Dari data, lanjutnya, area tersebut sudah tiga kali terbakar. “Pada Selasa (19/9/2023) malam, sempat kebakaran tapi berhasil dipadamkan karena hujan. Lalu tadi siang, dan malamnya kembali kebakaran,” ungkapnya.(Riekzan/hyt)