Sepatu Lepas Saat Pengibaran Bendara, Lilly Indiani: Tantangan Banget

Sepatu lepas saat upacara Lilly Indiani tak lepas senyum
Sepatu lepas saat upacara Lilly Indiani tak lepas senyum
0 Komentar

CIANJUREKSPRES- Insiden sepatu lepas saat upacara pengibaran bendara merah putih di Istana Merdeka menimpa sang pembawa baki, Lilly Indiani. Momen itu pun tertangkap kamera dan menjadi viral di jagad maya.

Meski begitu, prosesi pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-78 pada Kamis (17/8/2023) tetap berlangsung secara khidmat.

Pasalnya Paskibraka asal Papua Pegunungan itu tampak profesional dan tenang menjalankan tugasnya sebagai pembawa baki bendera.

Baca Juga:Keunggulan Nokia Lumia Max 5G, Spek Tinggi Buat Para Gamers!Hore! Ada Banyak Promo Yamaha Agustus 2023 Spesial Kemerdekaan, Cek Disini!

Lilly Indiani pun buka suara menyoal insiden yang menimpanya. Menurutnya momen tersebut menjadi tantangan berat baginya.

“Formasi itu yang sepatunya kelepas kan. Tantangan banget menyesuaikan tangan, karena (sepatu) kiri aja yang kelepas kan. Itu challenge banget,” kata Lilly dalam wawancara yang diunggah Youtube Sekretariat Kepresidenan, Kamis (17/8/2023).

Terlepas dari insiden sepatu lepas, Lilly mengaku merasa bangga bahagia berkesempatan menjadi pembawa baki saat Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Istana Merdeka.

“Dari awal itu nggak jadi (pembawa) baki. Dari serpihan kiri, seiring berjalan waktu pelatih kasih terus baki, baki. Lancar semuanya,” ucapnya

Momen lepasnya sepatu itu terjadi saat Lilly dan Tim Paskibraka selesai mengibarkan bendera Merah Putih di Istana Merdeka. Saat akan kembali ke podium inspektur upacara, sepatu Lilly sebelah kiri tampak sudah terlepas.

Sikap Lilly yang tenang dan khidmat saat prosesi pengibaran bendera itu pun menuai pujian warganet.

Demikian informasi mengenai Insiden sepatu lepas saat upacara pengibaran bendara merah putih di Istana Merdeka.

0 Komentar