Catat! 6 Rekomendasi Skincare Murah dan Aman dari Brand Lokal Indonesia

Skincare Murah dari Brand Lokal Indonesia
Skincare Murah dari Brand Lokal Indonesia
0 Komentar

CIANJUREKSPRES- Merawat kulit merupakan hal penting bagi setiap orang, terutama kaum perempuan. Kadang sulit menemukan produk yang cocok di kulit dan kantong. Berikut rekomendasi Skincare murah dan aman dari brand lokal Indonesia.

Memilih produk skincare yang murah dan aman memang gampang-gampang susah. Sebab kulit perlu perawatan yang baik agar tidak timbul permasalahan seperti jerawat, dan resiko lainnya.

Saat ini perkembangan produk skincare di Indonesia semakin menjamur, dari mulai berharga miring hingga selangit. Namun jika Kamu sedang kebingungan mencari produk skincare murah dan aman dari brand lokal. Cek ulasannya sebagai berikut!

Baca Juga:Tak Gentar dengan Gugatan Panji Gumilang, Ridwan Kamil: Saya Sumpah Menjaga NKRIDownload Game Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 for Android

Baca Juga: Low Budget banget! Ini 5 Jenis Serum Skincare BPOM Berkualitas
Skincare Murah dan Aman Brand Lokal

1. Whitelab

Produk skincare Whitelab cukup banyak dikenal  dan dipakai oleh beauty influencer di Indonesia, lho. Adanya Kandungan Niacinamide yang ditawarkan berhasil mencuri perhatian.

Pasalnya, kegunaan dan khasiat Niacinamide ini banyak menjadi salah satu incaran dalam produk skincare. Strategi pemasaran yang cukup menampilkan brightening sebagai hasil yang didapatkan menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu, harga produk juga sangat ramah dikantong mulai dari

Harganya ramah di kantong yaitu berkisar pada Rp30.000-Rp70.000-an.

2. Somethinc

Salah satu brand lokal ini sudah berdiri sejak 2019 lalu. Somethinc menjadi produk skincare paling laris di Indonesia.

Produk serum dari Somethinc sering jadi incaran karena mengandung Niacinamide 10% dan Moisture Beet Serum yang bermanfaat untuk menangani masalah kulit dan memperbaiki skin barrier.

Untuk harga mulai dari Rp55.000.

3. Emina

Emina adalah merek lokal yang populer di Indonesia dan dikenal dengan produk skincare dan kosmetiknya yang terjangkau dan cocok untuk kaum muda. Merek ini menawarkan berbagai macam produk, termasuk skincare dan kosmetik, dengan kemasan yang cantik dan menarik.

Produk dari Emina banyak digemari oleh kalangan remaja, seperti Emina Sun Protection SPF 30: Tabir surya yang membantu melindungi kulit dari sinar UV.

Baca Juga:Jangan Kaget Buka Twitter! Ini Alasan Elon Musk Ganti Logo Burung Jadi XMisi Besar Dibalik Makna Logo X Twitter, Siap Salip Threads ‘Lagi’ ?

4. Scarlet

Scarlet tak kalah menjadi salah satu produk skincare terkemuka di Indonesia. Berdiri sejak 2017, produk ini hadir dengan tampilan tampilan packaging yang colorfull dan unik, skincare ini mampu menarik perhatian kaum wanita dan juga remaja.

0 Komentar