CIANJUREKSPRES- Meta secara resmi merilis aplikasi jejaring sosial bernama Threads dari Instagram. Aplikasi ini disebut mirip seperti aplikasi Twitter.
Threads sebenarnya sudah diumumkan sejak 2021 lalu, namun baru rilis pada Kamis, 6 Juli 2023. Aplikasi keluaran perusahaan yang dipimpin Zuckerberg ini sudah tersedia di Play Store dan App Store.
Melalui aplikasi ini pengguna dapat mengirim pesan dengan panjang hingga 500 karakter, yang jauh lebih tinggi dari 280 karakter yang saat ini ditawarkan oleh Twitter.
Baca Juga:Bakal Hemat Bensin, Segini Kapasitas Tangki BBM Honda StyloCek Disini! Fitur Honda Stylo 160 Bikin ‘Gigit Jari’ Pesaing Motor Retro
Selain itu, pengguna juga dapat menyertakan foto dan video hingga lima menit beserta tautan web.
Threads atau utas juga membantu meningkatkan Instagram, yang merupakan aplikasi marquee dalam rangkaian produk Meta.
Baca Juga: Elon Musk Batasi Tweet, Pengguna Twitter Beramai-ramai Pindah ke Thread Instagram
Cara Menggunakan
Jika Kamu penasaran dengan cara menggunakan Threads Instagram, simak langkah-langkahnya berikut ini:
1. Unduh aplikasi Threads melalui Play Store dan App Store.
2. Setelah mengunduh aplikasi, Kamu dapat masuk dengan akun Instagram yang ada.
3. Nama pengguna Kamu akan dibawa ke akun Threads.
4. Kamu kemudian dapat memilih untuk secara otomatis mengikuti akun yang sama yang sudah Kamu ikuti di Instagram, serta mencari dan menambahkan akun baru untuk diikuti dari dalam aplikasi Threads Instagram.
Selain fitur yang mirip Twitter, Threads Intagram juga menawarkan fitur lain seperti memfilter konten yang tidak ingin Kamu lihat.
Baca Juga:Selain Scoopy Stylo, Berikut Deretan Motor Honda yang Paling PopulerRekomendasi 5 Speaker Aktif Buat Gaming di Bawah Rp1 Juta
Hal ini karena aplikasi terbaru ini juga akan menegakkan Pedoman Komunitas Instagram, yang hanya mengizinkan postingan yang sesuai untuk audiens yang beragam.