2 Resep Bikin Sushi Ala Rumahan

Resep Bikin Sushi Ala Rumahan
Resep Bikin Sushi Ala Rumahan
0 Komentar

CIANJUREKSPRES- 2 Resep Bikin Sushi Ala Rumahan

Sushi merupakan salah satu makanan khas Jepang yang enak dan lezat.

Makanan ini merupakan nasi gulung yang dibungkus dengan nori dan diisi dengan berbagai isian serta topping.

Nah, jika kamu gemar makan sushi, tentu kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.

Baca Juga:5 Makanan- Minuman Aneh Yang Ada di JepangResep Membuat Fruit Sando, Mudah Dan Praktis

Rasa nasi yang sedikit asam dan gurih, ditambah lauknya yang segar membuat sushi jadi makanan favorit banyak orang.

1. Sushi Sayur

Bahan:

2 centong nasi hangat, beri sedikit garam
Kulit nori secukupnya
Telur dadar
1 buah sosis
Wortel
Mentimun

Cara Membuat:

Potong telur dadar, wortel dan timun yang sudah dicuci bersih.

Siapkan tirai bambu khusus sushi, taruh satu lembar kulit nori, tambahkan diatasnya nasi yang masih hangat lalu ratakan.

Tambahkan telur, wortel dan timun kemudian lipat.

Potong dan siap disajikan.

2. Sushi geprek

Bahan:
– 300 gr daging ayam
– 11 sdm tepung terigu protein tinggi
– 3 sdm tepung maizena
– 1 sdt bawang putih bubuk
– 1/4 sdt ketumbar bubuk
– 1/4 sdt kunyit bubuk
– 1/2 sdt kaldu bubuk
– 1/4 sdt soda kue
– Garam
– Bawang bombai
– Nori

Bahan marinasi ayam:

– 1 sdm minyak wijen
– 2 sdm kecap asin
– 1 sdt bawang putih bubuk
– 2 putih telur

Bahan sambal:
– 200 gr cabai
– 10 siung bawang putih
– Minyak goreng
– Garam, kaldu bubuk, merica

Cara membuat:
1. Sambal: Dalam chopper, masukkan bawang putih dan cabai.
2. Tumis 1/2 bawang bombai, masukkan bawang dan cabai yang sudah di haluskan sebelumnya. Masukkan garam dan gula secukupnya. Tumis hingga wangi.
3. Marinasi ayam selama 20 menit dengan bahan marinasi yang dicampur jadi satu.
4. Sambil menunggu marinasi, siapkan terigu, maizena dalam wadah. Kemudian bumbui dengan lada secukupnya, kunyit bubuk, kaldu bubuk, ketumbar, bawang putih, soda kue dan garam. Aduk rata.
5. Dalam wadah lain, masukkan putih telur, dan ayam yang sudah dimarinasi sebelumnya. Aduk sampai rata.

0 Komentar