CIANJUR,CIANJUREKSPRES – Menghabiskan waktu liburan dengan pergi ke pantai memang menjadi aktivitas yang menyenangkan.
Selain dapat menyingkarkan penat pikiran, kebanyakan lokasi pantai lebih mudah dijangkau dengan kendaraan tanpa kita harus melakukan pendakian yang lama seperti berpergian ke gunung.
Namun, terkadang ada yang seringkali menjadi permasalahan yaitu outfit yang dikenakan para wanita khususnya kalangan hijabers.
Baca Juga:Cara Download Gambar Anime Perempuan Cantik dan KerenTips Menggambar Anime Menggunakan Apk, Bagi Pemula Wajib Tahu
Bagi kalangan wanita non-hijab mungkin tidak terlalu sulit menentukan outift yang pas untuk berlibur ke pantai, kamu tinggal mengenakan kaos dan celana berbahan ringan yang pendek saja sudah cukup.
Sementara bagi wanita berhijab, bukan hanya baju atasan atau celana saja yang menjadi pemikiran tapi juga gaya hijab yang dikenakan
1. Pilih hijab simple
Apapun musimnya, pantai merupakan tempat terbuka di mana sinar matahari akan selalu terpapar dan angin kencang akan selalu berhembus. Oleh karena itu, kamu harus pintar dalam memilih bahan hijab yang tepat.
Jika kamu ingin mengutamakan kenyamanan, maka kamu bisa pilih bahan hijab katun yang mudah menyerap keringat.
Namun, jangan kenakan hijab berbahan sifon, rajut dan jeans ya! Karena bahan sifon terlalu ringan akan terhempas angin dan berpotensi tersibak sewaktu-waktu.
Sementara itu bahan rajut dan jeans cenderung berat dan akan membuatmu sulit bergerak, terutama di dalam air karena beratnya bertambah saat kondisi basah.
2. Hindari memakai kaus yang pas di badan
Untuk pilihan atasan, kamu bisa pilih atasan berpotongan loose yang nyaman. Hindari mengenakan kaus yang pas di badan, karena saat terkena air akan terlihat ketat dan mengekspos tubuh kamu.
Baca Juga:Rekomendasi PP Anime Couple Terpisah AestheticLink Baca dan Nonton Komik The Beginning After The End
Memilih atasan dengan potongan yang lebar dan longgar di badan wajib hukumnya.
Selain kaus, kamu bisa kenakan atasan tunik atau kaftan yang longgar di badan. Padukan pula dengan legging atau celana kain dengan warna yang sesuai dengan atasannya jika ingin terlihat lebih cantik ya!