CIANJUR, CIANJUREKSPRES- KTT G20 yang digelar di Bali tengah menyita perhatian banyak orang, yang dihadiri sederet kepala negara.
Termasuk Presiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol, yang tiba di Bali pada Minggu, 13 November 2022.
Tidak sendirian, kepala negara negeri gingseng ini ditemani pula oleh sang istri, Kim Keon-hee.
Baca Juga:Link Cek Bansos PKH 2022, Cair Rp 750 Ribu Hari IniMisteri Kematian Satu Keluarga di Kalideres, Anut Sekte? Begini Kata Polisi
Saat turun dari tangga pesawat bersama Presiden Yoon Suk Yeol, sosoknya langsung mencuri perhatian dan jadi perbincangan.
Bagaimana tidak, Kim Keon-hee tampil memesona dengan kulit glowing bercahaya bak bintang drama Korea.
Ia terlihat mengenakan blus lengan pendek broken white, yang dipadukan dengan rok krem selutut.
Mengenakan riasan make up natural, ibu negara satu ini membuat rambutnya diikat ke belakang dengan sedikit poni dibiarkan terjatuh ke samping membingkai wajahnya.
Tak sedikit yang menyebutnya lebih mirip artis K-Pop ketimbang ibu negara.
“Itu ibu negara atau artis K-pop?” tanya salah satu netizen.
Ibu Negara Paling Stylish
Wajar rasanya jika Kim Keon-hee langsung jadi perbincangan, setelah mengetahui dirinya merupakan ibu negara Korea Selatan paling stylish yang pernah ada.
Pada umumnya, ibu negara di Korea Selatan tidak banyak tampil ketika suaminya menjadi presiden.
Baca Juga:5 Cara Memulai Hari Agar Lebih BahagiaJadwal Pelayanan SIM Keliling Polres Cianjur, Kamis 16 November 2022
Namun tidak dengan Kim Keon-hee yang mencuri perhatian dunia lewat penampilannya.
Mengutip South China Morning Post, ketika Presiden Yoon Suk-yeol menghadiri Nato Summit 2022 di Spanyol, banyak media dan pakar fashion membicarakan busana-busana yang ia kenakan.
Menurut Kang Jin-joo, kepala Personal Image Clinic yang pernah menjabat sebagai image consultant mantan presiden Korea Selatan Lee Myung-bak, ia tak pernah melihat ibu negara seperti Kim Keon-hee.
“Sampai sekarang, ibu negara Korea Selatan menggambarkan kesederhanaan dan kesopanan dalam penampilan mereka. Kim sendiri menggambarkan citra yang berkelas, sophisticated, mandiri, dan perempuan profesional,” ungkap Kang Jin-joo seperti dikutip dari South China Morning Post.
Sebelumnya, ibu negara terdahulu hampir tak terlihat meski suaminya jadi pusat perhatian.