Usep Setiawan Gantikan Muhamad Abdul Azis Sefudin, Rustam Effendi Jadi Wakil Ketua DPRD Cianjur

Usep Setiawan Gantikan Muhamad Abdul Azis Sefudin, Rustam Effendi Jadi Wakil Ketua DPRD Cianjur
Ketua DPRD Kabupaten Cianjur, Ganjar Ramadhan (kiri) bersama Anggota DPRD Kabupaten Cianjur Usep Setiawan.(Herry Febrianto/cianjurekspres.net)
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Usep Setiawan resmi menjabat Anggota DPRD Kabupaten Cianjur periode 2019-2024 dari Fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem) menggantikan Muhamad Abdul Azis Sefudin yang sebelumnya mengundurkan diri dari Partai NasDem.

Pengucapan sumpah dan janji dilakukan dalam Rapat Paripurna Pengganti Antar Waktu (PAW) yang digelar di Gedung DPRD Kabupaten Cianjur, Jumat (22/4/2022).

“Kami hari ini menggelar pelantikan Wakil Ketua DPRD oleh Ketua Pengadilan Negeri dan anggota DPRD oleh Ketua DPRD dari Fraksi NasDem. Dan hari ini juga, sah saudara Rustam Effendi sebagai Wakil Ketua DPRD dan Usep Setiawan sebagai Anggota DPRD Cianjur menggantikan Muhamad Abdul Azis Sefudin,” kata Ketua DPRD Cianjur, Ganjar Ramadhan kepada wartawan, Jumat (22/4/2022).

Baca Juga:Wagub: Guru Harus Jadi Orang Tua Siswa di SekolahJabar Optimistis Cakupan Imunisasi Lengkap  95 Persen Dapat Dicapai

Sementara itu Usep Setiawan usai dilantik menjadi Anggota DPRD Kabupaten Cianjur, mengucapkan syukur alhamdulillah.

“Alhamdulillah, ini mungkin sudah perjalanan saya. Ini karunia dari Allah SWT. Insyaallah melaksanakan sesuai dengan tupoksi sebagai anggota DPRD,” ujarnya singkat.

Masih di momen serupa, juga dilakukan pengucapan sumpah dan janji Pimpinan DPRD Kabupaten Cianjur Pengganti Antar Waktu masa jabatan 2019-2024 atas nama Rustam Effendi yang saat ini resmi menjadi Wakil Ketua DPRD Cianjur dari Fraksi Partai NasDem.

Rustam Effendi usai dilantik menjadi Wakil Ketua DPRD Cianjur, berharap, kedepannya tugas-tugas legislatif secara kuantitatif dan kualitatif bisa ditingkatkan dari yang sebelumnya.

“Hal-hal yang sudah baik bisa di jaga, target yang belum tercapai bisa kita capai dan bisa kita lampaui minimal sampai periode 2024 berakhir,” katanya.

Kemudian menurut Rustam, kondusifitas antar anggota legislatif juga hubungan legislatif dengan pihak yudikatif dan eksekutif terutama dalam rangka terjalinnya kerjasama kondusifitas dan soliditas untuk mencapai tujuan pembangunan Kabupaten Cianjur. (hyt)

0 Komentar