Harga Bahan Pokok Naik, IRT: Ampun Pak

Harga Bahan Pokok Naik, IRT: Ampun Pak
Ilustrasi: Harga cabai rawit domba di pasar tradisional Cianjur mengalami kenaikan mencapai Rp100 ribu per kilogram. (dok/cianjurekspres.net)
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Harga bahan pokok yang masih naik di awal tahun 2022, dikeluhkan para Ibu Rumah Tangga (IRT). Diantaranya, cabai rawit merah dan minyak goreng.

“Waduh ampun pak, harga beli untuk kebutuhan pokok sekarang ini bukan main naiknya,” kata Ela, kemarin, (2/1).

Warga Kecamatan Mande itu mengaku, uang Rp100 ribu tidak mencukupi untuk membeli kebutuhan di selama sepekan ke depan di pasar. Menurutnya, harga minyak goreng kemasan 2 liter sekarang sudah mencapai Rp40 ribu. Belum lagi belanja untuk kebutuhan lainnya, seperti bumbu dapur.

Baca Juga:Bansos Pusat Banyak yang Belum Tepat SasaranRatusan Ribu Anak SD di Cianjur Bakal Divaksinasi Covid-19

“Sekarang pergi ke pasar kalau bawa uang Rp100 ribu, bawa barang belanjaan ke rumah cuma sedikit. Tolong dong wahai pemerintah, kondisikan lagi biar harga stabil,” ungkapnya.

Hal senada diutarakan Imas, (47) warga Kecamatan Haurwangi. Dirinya mengatakan, kenaikan harga bahan pokok di pasar atau pun warung kecil sudah terjadi hampir dua pekan lamanya.

“Pokoknya kurang lebih dua minggu sebelum tahun 2022 ini harga kebutuhan pokok sudah pada naik,” jelasnya seraya berharap kenaikan harga sembako di Cianjur bisa kembali stabil.

Sementara itu, Leni (25) Pedagang di Pasar Cipanas, mengakui, kondisi harga bahan kebutuhan pokok memang mengalami kenaikan. Terlebih untuk harga cabai rawit merah maupun hijau.

“Saya dengar yang ikutan naik minyak goreng juga, tapi memang kondisi seperti ini selalu berulang dalam setiap tahunnya. Ya, mudah-mudahan segera bisa stabil secepatnya,” tandasnya.(yis/hyt)

0 Komentar