Musisi Cianjur Kembali Bangkit

Musisi Cianjur Kembali Bangkit
Para musisi Cianjur saat ini sudah kembali melakukan pentas di panggung hiburan.
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Musisi di Cianjur kembali bangkit dari keterpurukan akibat Pandemi Covid-19 yang melumpuhkan semua sektor. Para musisi Cianjur pun saat ini sudah kembali melakukan pentas di panggung hiburan.

Ketua Forum Silaturahmi Musisi Cianjur (FSMC), Indra Fitriansyah atau yang kerap di sapa Ibel, yang juga sebagai pemain bas di Allva Band mengatakan, untuk kondisi saat ini di 2021 akhir dimulai dari bulan Oktober November pihaknya mulai bangkit.

“Bangkit dalam arti baru mulai ada even lokal dari Mutiara Cianjur dan Forum Silaturahmi Musisi Cianjur (FSMC) serta DKC. Jadi ada tiga organisasi yang terkait dengan teman-teman seniman atau musisi, pertama Mutiara Cianjur, DKC dan HAPMI, itu menyelenggarakan kegiatan even. Jadi intinya mulai lagi beraktivitas di gedung DKC di bulan Oktober, terus di bulan November di Lapang Joglo,” kata dia kepada Cianjur Ekspres saat dihubungi melalui sambungan telepon seluler, Kamis (9/12).

Baca Juga:Tiga Pantai di Cianjur Jadi Prioritas PenataanRelawan Anies Baswedan Dekralasi BERAKSI di Cianjur

Ibel mengungkapkan, untuk live secara langsung baru dua even yang diselenggarakan oleh organisasi itu, dan mulai ada pergerakan dari beberapa elemen pemerintahan mulai mendukung. “Dari Pemda mulai mendukung, Dinas Pariwisata juga mulai mendukung untuk memulai bangkitnya teman teman seniman,” kata dia.

Intinya, lanjut dia, dari tiga organisasi tersebut yang sudah menyelenggarakan kegiatan atau even baru di bulan Oktober dan November.

“Ke dua dari elemen pemerintahan sudah mulai mendukung juga, kemarin juga partisipasi dari sound system dari Pemda, terus dukungan dari Dinas Pariwisata juga, terkait ada beberapa yang difasilitasi dengan Dinas Pariwisata. Itu untuk kebangkitan musisi Cianjur,” kata Ibel.

“Kami akan terus menggadang-gadangkan dalam arti meneruskan kegiatan sampai Desember akhir ini melakukan seni modern dan tradisional. Antusias dari masyarakat juga khususnya kalangan seni sangat respon untuk kegiatan ini. Dalam arti kami mulai mengarah menjelang tahun 2022 itu minimal sudah normal. Dengan mulai normal itu kami kembali bangkit,” tandasnya.(dik/hyt)

0 Komentar