Cianjurekspres.net – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil melantik Bupati Cianjur dan Wakil Bupati Cianjur Periode 2021-2026, Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (18/5/2021).
Pelantikan ini dihadiri unsur Forkopimda Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Cianjur.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada rakyat Kabupaten Cianjur yang sudah memberikan teladan pemilihan yang aman dan lancar berkat kerja forkopimda, KPU, Bawaslu yang sangat luar biasa dan bisa menjadi contoh pesta demokrasi seperti di Cianjur, aman dan kondusif.
Baca Juga:Usai Libur Lebaran, Jabar Antisipasi Tingkat Keterisian Pasien Covid-19Ridwan Kamil Ingatkan untuk Selektif dalam Memilih Kerjaan
“Saya titip segera langsung bekerja, tugas-tugas menanti. Harus harmonis, tahu posisi masing-masing, bisa kompak hingga akhir jabatan,” kata Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil.
Kang Emil mengatakan, Kabupaten Cianjur sangat indah dan memiliki potensi luar biasa. Dirinya menitipkan pertanian dan pangan agar dimaksimalkan, jangan sampai ada satu jengkal tanah yang menganggur untuk pangan.
Tidak hanya itu, Kang Emil juga meminta agar mempromosikan pariwisata. Dirinya juga menitipkan agar Cianjur Selatan jangan dianaktirikan.
“Cari inovasi untuk pembangunan Cianjur Selatan,” ujarnya.
Kang Emil pun mengingatkan agar melayani dengan sepenuh hati. “Pemimpin itu melayani, membantu, menolong bukan ditolong. Dalam proses melayani rakyat, jangan terlalu banyak ongkang-ongkang kaki di dalam, harus banyak turun ke lapangan,” pungkasnya.(hyt)