Ridwan Kamil Usul Kemenkes Persingkat Mekanisme Pelaporan Kasus Covid-19

Ridwan Kamil Usul Kemenkes Persingkat Mekanisme Pelaporan Kasus Covid-19
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (ist)
0 Komentar

“Semangat satu data juga perlu dimiliki oleh kabupaten/kota, di mana rilis data baik di pusat, provinsi maupun kabupaten/kota mengacu pada data yang sama, dengan referensi waktu yang sama,” tutur Marion.

Keempat, masih ada laboratorium jejaring yang tidak melaporkan hasil pemeriksaan ke dalam aplikasi New All Record.

Gubernur Jawa Barat sendiri telah berkirim surat langsung ke Kementerian Kesehatan RI tertanggal 15 Januari 2021.

Baca Juga:Siswa Jurusan APHP SMKN 1 Takokak Kembangkan Program Teaching FactoryPeduli Sesama, Paguyuban Pasirkuda Cianjur Salurkan Donasi untuk Lansia

Ada empat poin yang menjadi permintaan. Pertama, percepatan proses integrasi antara sistem All Record dengan Pikobar sebagai pusat pelaporan data hasil lab dan kasus COVID-19 di Provinsi  Jawa Barat. Kedua, proses integrasi sistem All Record dengan Pikobar akan berjalan paralel dengan pengumpulan data yang belum diinput dari lab jejaring Jawa Barat, namun hal ini tidak menjadi prasyarat integrasi;

Ketiga, pengumuman data jumlah konfirmasi positif harian oleh Juru Bicara COVID-19 Nasional agar disertai penjelasan jumlah kasus lama dan
kasus baru. Keempat, data sasaran vaksinasi di fasilitas Kesehatan di kabupaten/kota dapat diakses dan dipantau oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan kabupaten/kota.(rls/hyt)

0 Komentar