Lin Dan Gantung Raket

Lin Dan Gantung Raket
Atlet badminton dunia asal Tiongkok sekaligus rival Taufik Hidayat (kiri), Lin Dan (kanan) memutuskan gantung raket.(foto/jpnn)
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Atlet badminton dunia asal Tiongkok sekaligus rival Taufik Hidayat, Lin Dan memutuskan gantung raket.
Dilansir dari Xinhua yang dikutip fin.co.id, Lin Dan telah mengajukan permohonan pensiun beberapa hari lalu. Mempertimbangkan situasi pribadi Lin Dan saat ini, tim nasional Cina pun menyetujui permohonan tersebut.
“Dari 2000 hingga 2020, setelah 20 tahun, saya harus mengucapkan selamat tinggal kepada tim nasional. Ini sangat sulit diungkapkan dengan kata-kata,” kata Lin Dan dikutip dari akun media sosial Weibo.
Dengan keputusan ini, Lin Dan dipastikan tidak akan mengikuti Olimpiade 2020. Mengingat, penyelenggaraan pesta olahraga terbesar dunia itu diundur pada 2021 karena pandemi corona.
Baca Juga: 2019: Drama Pamit Dua Pilar Bulu Tangkis
“Ketimbang hanya mengejar peringkat dunia seperti yang saya lakukan masih muda, saya lebih ingin menantang batasan fisik alet tua dan terus semangat berlatih di bidang olahraga yang tidak akan pernah saya lepaskan,” tutur Lin Dan.
“Tetapi, kemampuan fisik dan rasa sakit saya tidak lagi memungkinkan saya untuk bertarung bersama rekan-rekan setim saya,” imbuhnya.
Selama debutnya, ia dua kali menjuarai Olimpiade, lima kali Kejuaraan Dunia, dan enam kali All England, sehingga dianggap sebagai pemain bulu tangkis tunggal putra terbesar dalam sejarah.(der/fin/*)

0 Komentar