Cianjurekspres.net – Saat ini masyarakat Indonesia harus semakin terbiasa dengan penggunaan masker dalam kehidupan sehari-hari.
Memasuki Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) atau New Normal, pemerintah Indonesia menegaskan untuk masyarakat mampu menjaga kesehatan tubuhnya.
Hidup berdampingan dengan pandemi Covid-19 bukanlah hal yang mudah. Belajarlah untuk terbiasa mengenakan masker ke manapun untuk mencegah penularan virus Korona.
Baca Juga:Ema Watson Bergabung Dengan Perusahaan ModeIni Kata Indro Soal Kasus Bintang Emon
Menggunakan masker kain justru memudahkan seseorang untuk berkreasi. Masker kini menjadi nilai tambah estetika bagi mereka yang sadar gaya sebagai fashion statement.
Berbagai desainer mendesain berbagai jenis masker dari harga yang mahal hingga terjangkau. Pilihannya memang beragam. Sehingga bukan hanya sesuai fungsinya untuk menangkal virus, tetapi masker kini sudah menjadi aksesori wajib saat berbusana.
Dilansir dari Channel News Asia, mulailah dengan berbagai tips dalam memilih masker yang tetap cocok untuk busana yang Anda kenakan. Sehingga tidak terlihat terlalu berlebihan atau tidak sesuai.
1. Warna yang Seimbang
Warna masker yang sesuai dengan busana yang dikenakan. Misalnya ketika busana sudah bermotif, lebih baik masker kain yang dikenakan harus polos.
Sebaliknya, saat memakai busana polos, pilihan masker dalam berbagai warna akan lebih baik. Intinya harus seimbang dalam berpenampilan.
Atau sesuaikan dengan aturan berbusana di perusahaan tempat Anda bekerja. Pilih masker dengan warna solid, netral, atau print yang halus saat bekerja. Nah pilih masker yang ceria saat sedang santai.
2. Pilih Kain yang Tepat
Kain atau bahan adalah segalanya ketika memakai masker. Bahan akan memengaruhi kenyamanan dalam mengenakan masker. Umumnya, kain yang lebih tebal dan kaku akan membuat bentuk masker lebih baik dibanding bahan kaos.
Baca Juga:Andika Mahesa Ingin Sudahi Nikah SiriPerbasi Rilis Panduan Kesehatan
Misalnya masker dari bahan sutera dan satin, tidak menyerap keringat dan minyak pada kulit. Ingatlah bahwa kenyamanan dalam bernapas adalah yang utama.
Memilih masker 3 lapis paling terpenting nyaman saat bernapas. Pilih masker dengan filter dan area luar yang nyaman.
3. Ukuran yang Pas
Salah satu alasan masker tak efektif menangkal virus adalah jika ukuran masker terlalu longgar atau tak pas dengan wajah. Pembuat masker kain khususnya kini mulai menawarkan masker dalam ukuran.