Pocil Tanggeung Sabet Penghargaan Kostum Terbaik

Pocil Tanggeung Sabet Penghargaan Kostum Terbaik
CIANJUR - Kontingen Polisi Cilik (Pocil) Polsek Tanggeung berhasil meraih penghargaan kategori The Best Dress atau kostum terbaik dalam lomba Polisi Cilik 2020 yang digelar Polres Cianjur, Senin (13/1/2020).(ist)
0 Komentar

CIANJUR – Kontingen Polisi Cilik (Pocil) Polsek Tanggeung berhasil meraih penghargaan kategori The Best Dress atau kostum terbaik dalam lomba Polisi Cilik 2020 yang digelar Polres Cianjur, Senin (13/1/2020). Selain mendapat piala, mereka juga mendapat uang pembinaan.
Bhabinkamtibmas Polsek Tanggeung, Aipda Wijana menjelaskan, kostum yang dipakai kontingen Pocil Polsek Tanggeung bertemakan ‘Kreasi Anak Pocil’. Dimana sebelum dipakai, terlebih dahulu dikenalkan kepada para siswa.
“Dari topi sampai sepatu itu kurang lebih Rp750.000, kalau temanya ‘Kreasi Anak Pocil’. Jadi sebelumnya kami beri tahu dulu apa saja perlengkapan penting yang ada pada kostum atau seragam yang dikenakan ini,”katanya kepada cianjurekspres.net.
Wijana menyebutkan, untuk mendapatkan kostum tersebut pihaknya sampai belanja ke luar Cianjur. Terlebih jauh-jauh hari sudah dirancang kostum yang akan dikenakan.
“Karena jauh-jauh hari itu kami mencari seragam dengan kualitas terbaik ya, setelah tanya-tanya ternyata ada di Bandung seragam yang khusus untuk Pocil ini. Ini juga sesuai permintaan dari pihak sekolah,” ungkapnya.
Baca Juga: Tanamkan Disiplin Berlalu Lintas, Polres Cianjur Gelar Lomba Pocil 2020
Salah satu perlengkapan yang membedakan dari kostum peserta lainnya adalah sepatu PDL yang dikenakannya. Karena di beli khusus untuk peserta yang asli terbuat dari kulit sapi. Selain itu, ada Steel Toe Cap (Besi Pelindung Jari Kaki), di salah satu sisi bagian dalamnya memakai resleting, Sole Rubber dari bahan karet yang kuat dan menggunakan lapisan di dalam untuk menambah kenyamanan pemakaian.
“Namun mungkin yang menjadi perhatian kami adalah sepatu PDL-nya ya, karena sepatu itu perlengkapan utama. Kalau seragam dari semua peserta juga banyak yang bagus,”terangnya.
Walau tak mendapatkan juara utama, Wijana mengaku bangga dan menganggap bahwa penghargaan yang didapat merupakan hasil kerja keras peserta lomba yang sudah jauh-jauh hari mempersiapkan untuk menampilkan yang terbaik.
“Ini seragamnya nanti berguna dan diteruskan untuk pocil-pocil lainnya yang ada di Kecamatan Tanggeung. Terima kasih kepada pihak Polres Cianjur dan dewan juri yang sudah menilai kami dengan sangat baik, ini merupakan hasil kerja keras dari adik-adik yang sudah lama berlatih untuk berlomba disini,” tuturnya.

0 Komentar