Kodim Cianjur Bangun Kembali Rutilahu Badranudin

Kodim Cianjur Bangun Kembali Rutilahu Badranudin
0 Komentar

CIANJUR – Badranudin (54) warga Kampung Maleber RT 12, Desa Ciherang, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur bisa tersenyum lega. Rumah tidak layak huni (Rutilahu) miliknya dibangun kembali oleh Kodim 0608 bersama Klinik Harapan Sehat.

Peletakan batu pertama pembangunan rutilahu dilakukan langsung Dandim 0608 Cianjur Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani didampingi PemilikKlinik Harapan Sehat dr Yusuf Nugraha, Sabtu (16/11/2019).

“Kegiatan pembangunan Rutilahu bapak Badranudin ini akselerasi bersama Pemkab Cianjur, (Dinsos), Muspika Kecamatan Pacet dan Yayasan Klinik Harapan Sehat,” kata Dandim 0608 Cianjur Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani.

Baca Juga:83 Orang Lulus SKPP Bawaslu CianjurUMK 2020 Kabupaten Bekasi Rp4,4 juta

Rendra mengatakan, perbaikan Rutilahu ini juga sebagai salah satu program Kodim 0608 Cianjur melalui Binter Terpadu guna memantapkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh.

“Jadi kegiatan ini juga salah satu program kami, yakni memberdayakan wilayah pertahanan melalui kegiatan Binter terpadu,” jelasnya. 

Badranudin sebelumnya menempati rumah yang benar-benar tidak layak huni. “Setelah kita robohkan, rutilahu Badranudin ini langsung kita bangun pada hari ini juga. Dan kita harapkan pembangunan rutilahu ini segera bisa dieselesaikan secepatnya,” papar Dandim.

Sementara itu Pemilik Yayasan Klinik Harapan Sehat, dr Yusuf Nugraha mengatakan, kegiatan yang dilakukannya saat ini merupakan program beras delima atau berbagi rasa dengan sesama.

“Pembangunan Rutilahu ini atas kolaborasi bersama, baik itu para relawan, Pemkab Cianjur dan Kodim 0608 Cianjur,” katanya.

Yusuf menegaskan  pihaknya mendapatkan laporan berdasarkan informasi dari warga. Selanjutnya, langsung berkoordinasi dengan berbagai stakeholder untuk membangun Rutilahu milik Badranudin.(yis/hyt)

0 Komentar