Le Eminence Raih Penghargaan Soal Pajak

Le Eminence Raih Penghargaan Soal Pajak
0 Komentar

CIANJUR – Le Eminence Hotel Ciloto, mendapatkan penghargaan terbaik sebagai pembayar pajak bumi dan bangunan versi Hotel di Kabupaten Cianjur. Penghargaan tersebut diberikan Pemkab Cianjur sebagai salah satu upaya untuk mendongkrak sektor pajak.
General Manager Le Emninence Hotel Ciloto Ferdiansyah mengatakan, pihaknya merasa senang karena mendapatkan penghargaan bayar pajak terbaik di Kabupaten Cianjur.
“Secara tidak langsung kami Le Eminence Hotel telah memberikan kontribusi ke Pemkab Cianjur, dan mendukung dalam pembangunan,” kata Ferdiansyah, kepada Cianjur Ekspres, Selasa (11/9).
Ferdiansyah mengatakan, melalui pajak diharapkan Pemkab Cianjur dapat lebih mengembangkan leading sectoral di Cipanas baik dalam segi Hotel dan Restaurant.
“Kami meyakini kedepan para pelaku pengusaha Hotel dan Restoran di wilayah Kabupaten Cianjur pun akan lebih maju lagi,” katanya.
Manager Marcom Comunikation Le Eminence M Rizki Sutrisna mengatakan, dalam sambutannya Plt Bupati Herman Suherman mengatakan, Pemkab Cianjur mempunyai progres pembangunan Jalur Puncak II. Selain itu juga pemerintah pusat pun merencanakan pembangunan Jalan Tol dari Jakarta tembus langsung ke Cianjur.
“Yang pasti kami sangat mendukung penuh apa yang disampaikan oleh Plt Bupati Herman Suherman, karena dengan begitu akan berdampak bagi wisatawan yang akan datang ke Cianjur khususnya ke Le Eminence Hotel,” jelasnya.
Plt Bupati Cianjur Herman Suherman mengatakan, penyerahan penghargaan kepada pengelola dan wajib pajak daerah tahun 2018. Tujuan dilaksanakannya penyerahan penghargaan ini adalah untuk mewujudkan masyarakat yang sadar terhadap perpajakan daerah serta menjamin tertib dalam pemungutan pajak, sesuai ketentuan peraturan perundang – undangan.
Adapun penerima penghargaan pengelola dan wajib pajak daerah tahun 2018 terdiri dari beberapa kategori yaitu kategori wajib pajak hotel, restoran, air bawah tanah, pengelola pajak penerangan jalan umum, kategori notaris/PPAT, pengelola pajak Kecamatan dan Desa/Lurah.
“Keberhasilan dan kerja kerasnya dapat menginspirasi dan memacu serta mendorong para pengelola pajak dan wajib pajak lainnya untuk mencapai prestasi yang sama,” tegasnya.
Plt Bupati berharap, kepada pengelola dan wajib pajak daerah untuk senantiasa mengembangkan inovasi supaya dapat meningkatkan IPM dan roda perekonomian warga masyarakat demi mewujudkan Kabupaten Cianjur lebih maju dan agamis.(yis/sri)

0 Komentar