TIM SEKOLAH sepakbola asal Bandung, yakni SSB Young Tigers U-8 kembali menambah catatan prestasinya di tahun ini. SSB Young Tigers U-8 dibawah kepelatihan FX. Nugraha Aji dan Jimmy Arnaldos Simanungkalit, berhasil mengharumkan Indonesia dengan meraih peringkat ke-2 di ajang Singa Cup 2018 yang diselenggarakan di The Rainforest Sportshub – Singapura, 4-5 November 2018.
Singa Cup merupakan turnamen sepak bola usia dini bertaraf internasional yang diselenggarakan oleh Dynamique Konzepts Pte Ltd. Turnamen sepak bola terbesar di kawasan Asia Tenggara ini diikuti oleh negara-negara, seperti Indonesia, Malaysia, Thailand, Filipina, bahkan juga oleh negara-negara di Asia dan Oceania seperti India dan Australia.
Kompetisi Singa Cup 2018 U-8 dibagi menjadi 4 grup dimana masing-masing grup terdiri dari 5 tim dengan bermain sebanyak 4 kali dalam fase grup. Tim SSB Young Tigers U8 menjadi juara Grup D setelah tampil perkasa mengalahkan tim Sporting CP Singapura dengan skor 3-1, JSSL Football Club 2 Singapura dengan skor 4-1, La Salle Green Hills Filipina dengan skor 7-0 dan Ateneo de Manila Team B Filipina dengan skor 8-0.
Pada fase Quarter Final, SSB Young Tigers U8 berhasil mengalahkan Progress Plus Football Academy Indonesia dengan skor akhir 3-1. Memasuki Semi Final, SSB Young Tigers harus berhadapan dengan tim asal Singapura yakni Spanish Soccer Club Asia. Kemenangan tipis 1-0 berhasil diraih oleh SSB Young Tigers U8 di babak semi final dan memastikan diri untuk melaju ke babak Final Singa Cup 2018 yang mempertemukan antara tim SSB Young Tiger dan LFA Protectors Singapura.
Final Singa Cup 2018 U-8 berlangsung ketat, tim SSB Young Tigers yang sempat unggul 2-0 atas LFA Protectors Singapura sampai di penghujung babak kedua, harus menerima hasil imbang setelah LFA Protectors Singapura berhasil menyamakan kedudukan dengan skor akhir di babak kedua yaitu 2-2. Pemenang di Final Singa Cup 2018 U-8 ini pun harus ditentukan lewat adu penalti. Tim SSB Young Tigers harus menerima kekalahan dari LFA Protectors Singapura dengan skor 2-3 lewat adu penalti.