Saat ini, lanjutnya, sudah ada 12 hektar lahan yang disiapkan untuk TPAS Mekarsari. Lahan tersebut statusnya sudah milik pemerintah.
“Kita sedang mengejar waktu, karena TPAS Pasir Sembung ini sebentar lagi ditutup karena overload dan haru segera pindah ke TPAS Mekarsari,” ucap Rifa’i.
Rifa’i menegaskan, dalam waktu dekat TPAS Pasir Sembung akan ditutup dan tidak akan menerima sampah kecuali hanya residu. Dia juga telah mengintruksikan pada pemerintah kecamatan untuk melakukan penangan sampah secara mandiri.(zan)