PDIP Siap Laksanakan Kampanye Terbuka Zonasi Pilpres 2024

PDIP Siap Laksanakan Kampanye Terbuka Zonasi Pilpres 2024
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
0 Komentar

JAKARTA,cianjurekspres – PDI Perjuangan (PDIP) siap melaksanakan metode kampanye rapat umum atau kampanye terbuka dalam Pilpres 2024.

Sekretaris Jenderal  PDIP Hasto Kristiyanto menyebutkan bahwa semua ketua umum partai politik pengusung pasangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD telah menyiapkan berbagai opsi menghadapi kampanye terbuka zonasi.

“Kami sudah menyiapkan berbagai opsi kampanye dari Ibu Mega, Pak Ganjar, Prof Mahfud, Pak Mardiono, Pak Hary Tanoe, Pak Andika dan Pak Sandiaga Uno,” ujar Hasto di Jakarta, Minggu (14/1/2024).

Baca Juga:Timnas AMIN Harap Tidak Ada Singkatan saat DebatAdik Ipar Raffi Ahmad Sambangi Warga Terdampak Gempa Cianjur, Serap Aspirasi

Para menteri PDIP yang berada dalam Kabinet Indonesia Maju telah dipersiapkan untuk turun ke bawah bersama rakyat melakukan kampanye sesuai zonasi. Selain itu, para elite parpol hingga kader TPN Ganjar-Mahfud pun akan melakukan kampanye terbuka zonasi.

“Jadi, kami sudah menyiapkan dengan baik, tinggal menunggu keputusan resmi dari KPU terkait dengan pembagian zonasi,” katanya.

Pria asal Yogyakarta itu mengatakan pihaknya tinggal menunggu keputusan resmi dari KPU terkait pembagian zonasi untuk kampanye Pilpres 2024. Pasalnya, sampai saat ini informasi mengenai hal itu tak kunjung dipublikasikan.

“Sebenarnya yang kami sesalkan sampai sekarang. Ini hal-hal yang terkait dengan teknis kampanye akbar belum dikeluarkan oleh KPU termasuk pembagian zonasinya,” jelas Hasto.

Bila mendapatkan zonasi di Sumatera, sambung dia, PDIP akan memulai dari Sumatera Utara. Begitu pula dengan Jawa yang akan dimulai dari Jawa Tengah.

Sehingga, daerah-daerah yang menjadi basis PDIP itu akan menjadi fokus kampanye terbuka zonasi. Kemudian, 18 provinsi yang menjadi lumbung suara PDIP pada Pemilu 2029 akan menjadi konsentrasi PDIP memenangkan Ganjar-Mahfud.

Sebelumnya, Jumat (5/1), Deputi Politik 5.0 Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Andi Widjajanto mengatakan bahwa sebanyak 12 sampai dengan 14 daerah menjadi fokus pihaknya saat kampanye terbuka atau kampanye rapat umum dimulai.

Baca Juga:Longsor Pagelaran Cianjur, Putus Jalan Penghubung Desa dan Rusak Ratusan Petak SawahBanyak Keluhan dari Warga, Satlantas Polres Cianjur Gelar Razia Knalpot Brong

“Kami juga fokus ke sekitar 12 sampai 14 daerah yang akan menjadi fokus kami,” kata Andi saat wawancara eksklusif bersama ANTARA di kawasan Menteng, Jakarta.

Mantan Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) tersebut juga mengatakan bahwa TPN akan menyelenggarakan acara-acara utama saat kampanye terbuka berlangsung.

0 Komentar