CIANJUREKSPRES– Persib Bandung secara resmi mengakhiri kerjasama dengan pemain asal Gabon,Levy Madinda pasca pertandingan melawan Dewa United tadi Malam.
Dengan berakhirnya kerjasama dengan Madinda itu , Justru sosok Stefano Beltrame menjadi pusat perhatian yang saat ini dikaitkan dengan klub Liga 1, Persib Bandung tersebut.
Stefano Beltrame saat ini menjadi pembicaraan di dunia sepak bola Tanah Air setelah beredar rumor mengenai kemungkinan kedatangannya ke Persib Bandung. Informasi tersebut di ambil dari akun X @indotranfser.
Baca Juga:Levy Madinda Resmi Berpisah dengan Persib , Menjadi Pengalaman FantastisPenderitaan di Alami Warga Palestina Selama di Tahan Oleh Israel
Akibat masalah jantung,dengan itu pada musim 2019/2020 ia harus istirahat selama 59 hari, tak hanya itu, cedera pada tulang humerus dan tulang selangka hingga harus melewatkan beberapa kesempatan. Meskipun begitu Beltrame ini tidak merugikan Persib Bandung.
Dengan mempunyai pengalaman luas di Eropa diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif pada klub. Beltrame mampu menghabiskan sebagian besar kariernya di benua Eropa di berbagai klub seperti Bari, Sampdoria, Modena hingga yang lainnya.
Meski pada tengah musim 2023/2024 pertandingan berjalan lancar dan tenang bagi Persib Bandung tanpa ada sosok pemain baru yang resmi didatangkan, Sosok Beltrame ini tetap menjadi perbincanagn. Klub yang diarahkan oleh pelatih Bojan Hodak ini dikenal dengan squad yang solid dari segi kualitas hingga kuantitas.
Pada musim 2023/2024, Stefano Beltrame belum memiliki kontrak dengan klub manapun. Pemain berusia 30 tahun ini membela klub Portugal, Maritimo pada musim sebelumnya. Sosok Beltrame ini memiliki fleksibilitas dalam bermain diberbagai posisi, selain menjadi gelandang serang ia dapat ditempatkan sebagai penyerang tengah. Saat ini menjadi free agent sejak Juli 2023.