CIANJUR,CIANJUREKSPRES – Penguatan infrastruktur keagamaan dan ekonomi, menjadi dua hal yang sangat dibutuhkan masyarakat khususnya di wilayah Cianjur Selatan. Hal ini terungkap saat Anggota DPRD Kabupaten Cianjur Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Asep Sopyan dalam kegiatan reses masa persidangan 1 Tahun 2023-2024 di Daerah Pemilihan (Dapil) V.
Asep mengatakan, aspirasi masyarakat terkait dengan infrastruktur keagamaan meliputi pondok pesantren, madrasah diniyah dan masjid. Sementara infrastruktur ekonomi, terkait jalan, pertanian, irigasi, jembatan dan lainnya.
“Pada prinsipnya kita mengakomodir aspirasi masyarakat terkait dua hal. Pertama, penguatan infrastruktur keagamaan dan yang kedua terkait urusan kesejahteraan atau ekonomi,” katanya.
Baca Juga:Operasi Bersih Gunung Gede Pangrango Bawa Turun Kurang Lebih 2,5 Ton SampahResmikan Pelayanan Terpadu Disdikpora, Ini Kata Bupati Cianjur
Menurutnya, kebutuhan masyarakat masih sangat banyak ketika turun ke bawah dan pemerintah masih belum bisa memenuhi harapan masyarakat secara keseluruhan.
“Usulan reses nantinya kita sampaikan dan laporkan, namun tidak semua bisa direalisasikan, tapi sebagian,” ujar Asep.
Meski demikian, jelas Asep, usulan yang disampaikan dalam kegiatan reses menjadi referensi DPRD bahwa masyarakat membutuhkan program-program tersebut yang diusulkan untuk direalisasikan.
“Proses itu kita lakukan pendalaman dalam pembahasan penyusunan anggaran. Disitulah nanti argumentasi mana yang lebih diprioritaskan, ada titik temu antara usulan masyarakat melalui DPRD kemudian juga kemampuan anggaran. Akhirnya kita memilih mana yang lebih diprioritaskan,” pungkasnya.(hyt)