7 Wisata Cianjur Cipanas, Terbaru Ada Cappadocia Versi Kearifan Lokal!

7 tempat wisata Cianjur Cipanas
7 tempat wisata Cianjur Cipanas
0 Komentar

CIANJUREKSPRES- Bagi Anda yang ingin liburan ke Cianjur, destinasi wisata tak melulu puncak lho. Sebab ada beberapa rekomendasi tempat wisata Cianjur Cipanas yang wajib dikunjungi.

Cianjur yang terkenal dengan objek wisata alam, ternyata hadir dengan beragam destinasi wisata menarik. Selain memiliki pemandangan yang mempesona juga didukung dengan wahana-wahana keren dan asyik.

Beberapa destinasi wisata Cianjur Cipanas ini bahkan viral di media sosial dan banyak dikunjungi baik oleh masyarkat lokal maupun luar kota.

Baca Juga:Artala Agro Eduwisata Cianjur Mirip Cappadocia Turki, Disini Lokasinya!Link Download PSP Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4, KLIK DISINI!

Penasaran apa saja tempat wisata Cianjur Cipanas yang bisa jadi pilihan untuk berlibur? Simak ulasannya berikut ini.

Tempat Wisata Cianjur Cipanas

1.The Nice Funtastic Park

The Nice Funtastic Park berlokasi di Jalan mariwati, Sukaresmi, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Destinasi wisata ini menyediakan wahana seperti mini zoo dan area playground untuk anak-anak. Sehingga cocok untuk berlibur bersama keluarga.

Ada juga oodcourt untuk berburu kuliner, serta berbagai spot Instagramble dengan konsep kekinian.

Untuk bisa menikmati keindahan alam serta wahana yang seru Anda cukup merogoh kocek sebesar Rp20.000

2. Kebun Raya Cibodas

Terletak di dekat Cipanas, Kebun Raya Cibodas adalah taman botani yang luas dan indah. Di sini, Anda dapat menemukan berbagai jenis tumbuhan langka dan koleksi flora yang menarik.

Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi curug yang indah dan mempesona.

Baca Juga:Promo Diskon Indomaret Akhir Juli 2023, Buruan Serbu!Promo Diskon Alfamart Hari Ini 29 Juli 2023, Begini Cara Dapatnya!

3. Artala Agro Eduwisata

Artala Agro Eduwisata atau populer dengan nama Agropolitan terletak di  Kampung Gunung Putri, yakni berbatasan dua Kecamatan, antara Kecamatan Cipanas dan Kecamatan Pacet, tepatnya di desa Sindangjaya Cipanas Cianjur.

4. Cagar Alam Gunung Gede Pangrango

Kawasan ini termasuk dalam taman nasional dan menawarkan banyak jalur pendakian, termasuk jalur menuju puncak Gunung Gede dan Gunung Pangrango. Bagi para pecinta alam dan pendaki, ini adalah tempat yang menarik untuk dijelajahi.

5. Pemandian Air Panas Cipanas

Cipanas terkenal dengan pemandian air panas alaminya. Beberapa tempat pemandian air panas yang populer di Cipanas adalah Pemandian Air Panas Cipanas, Pemandian Air Panas Sari Ater, dan Pemandian Air Panas Cibuni.

0 Komentar