DPD NasDem Cianjur Kurban Dua Ekor Sapi

DPD NasDem Cianjur Kurban Dua Ekor Sapi
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUREKSPRES – DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur melakukan penyembelihan hewan kurban berupa dua ekor sapi pada Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah, Sabtu (1/7/2023).

Penyembelihan yang dilakukan di halaman Kantor DPD Partai NasDem Cianjur JL KH Abdullah Bin Nuh tersebut disaksikan para pengurus dan bacaleg.

“Ini merupakan agenda rutin DPD Partai NasDem sebagaimana tahun-tahun sebelumnnya,” ujar Sekretaris DPD Partai NasDem Cianjur, Rustam Effendi kepada wartawan.

Baca Juga:Budhy Setiawan Berkurban, Distribusikan 20 Ekor Sapi ke Cianjur dan Kota BogorDanrem 061/SK Serahkan 54 ekor Hewan Kurban di Lokasi Gempa Cianjur

Menurutnya, daging kurban tersebut nantinya akan dibagikan kepada warga di sekitar Kantor DPD Partai NasDem Cianjur dan para Ketua DPC NasDem se Kabupaten Cianjur.

“Sekaligus meneladani ketaatan dan ketaqwaan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail yang bisa menjadi contoh bagi segenap keluarga besar Partai NasDem Cianjur,” kata Rustam.

Disisi lain, jelas Rustam, berkurban menjadi momentum sebagai upaya membuang sifat-sifat kurang baik dan negatif. Dia menegaskan, Partai NasDem juga selalu aktif melakukan kegiatan sosial pada momentum apa saja.

Sementara itu, Panitia Kurban sekaligus Bendahara DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur, Asni Aprianti menambahkan, pelaksanaan penyembelihan hewan kurban bukan hanya di Kantor DPD Partai NasDem Cianjur saja, melainkan Anggota DPRD Cianjur Fraksi Partai NasDem juga melaksanakan kurban di masing-masing daerah pemilihannya.(hyt)

0 Komentar