Samsung Galaxy A54 5G dilengkapi dengan teknologi kamera yang canggih. Dengan kamera utama 50MP, dengan OIS dan sensor All-Pixel AF, kamera ultra-wide 12MP, kamera makro 5MP, serta menggunakan sensor Sony, pengguna dapat melengkapi koleksi foto dengan berbagai perspektif dan detail yang memukau.
Selain itu, fitur AI Image Enhancer yang disematkan pada Galaxy A54 5G dan night mode memudahkan para pengguna untuk menghasilkan foto-foto yang berlimpah warna dengan operasional yang mudah tanpa menghabiskan waktu yang banyak. Night mode Galaxy A54 5G ini dapat diandalkan saat memotret malam hari. Kemudian fitur AI Image Enhancer penyempurna foto-foto yang dihasilkan menjadi lebih istimewa.
Sedangkan kehadiran OIS pada kamera ponsel membantu untuk mengurangi guncangan yang tidak terkontrol saat mengambil foto maupun video.
Baca Juga:Langkah Preventif, Ini Risiko dan Bahaya Jadi Pekerja Migran Indonesia IlegalJelang HJC ke-346, Perumdam Tirta Mukti Cianjur Gratiskan Biaya Balik Nama
Teknologi OIS memungkinkan pengguna untuk menangkap subjek atau objek yang lebih fokus saat merekam menggunakan zoom optik, karena OIS akan mengkompensasi gerakan tangan yang tak terkontrol untuk perekaman video yang lebih stabil di berbagai kondisi. OIS merupakan hal penting di era yang serba cepat dan mobilitas tinggi, untuk memotret maupun membuat video menggunakan ponsel.
Hadir juga fitur Pro dan Night Mode pada Galaxy A54 5G. Pro Mode memungkinkan pengguna untuk melakukan eksplorasi cara mengambil gambar yang unik atau sesuai selera mereka melalui pengaturan manual yang memberikan kontrol penuh kepada pengguna.
Mereka bisa mengatur penyesuaian ISO, shutter speed, dan white balance secara manual. Sementara itu, Night Mode memungkinkan pengambilan foto berkualitas tinggi dalam kondisi cahaya rendah.
Tidak hanya unggul dalam aspek fotografi, Galaxy A54 5G juga tahan terhadap air dan debu, sebuah fitur yang sangat penting bagi pengguna untuk melakukan pemotretan di berbagai lokasi dan kondisi cuaca. Dengan sertifikasi IP67, perangkat ini tahan terhadap debu dan dapat bertahan dalam kedalaman air hingga 1 meter selama 30 menit.
Masalah kehabisan baterai sering menjadi hambatan dalam proses fotografi, namun Galaxy A54 5G menawarkan solusi dengan kapasitas baterai 5.000mAh dan dukungan fast charging 25Watt. Kapasitas baterai cukup besar dan awet tanpa khawatir mencari tempat colokan saat asyik hunting foto.