Kapan sih Lebaran Haji 2023?

Lebaran Haji 2023
illustrasi : Freepik
0 Komentar

Idul Adha pada bulan Zulhijah diawali pada 19 Juni 2023 atau 1 Zulhijah 1444 H. Sedangkan hari Arafah, yakni berkumpulnya jamaah haji di Gunung Arafah berlangsung
pada 9 Zulhijah 1444 H atau 28 Juni 2023. Sehingga lebaran haji atau hari raya kurban akan terlaksana pada 29 Juni 2023 kalender Masehi atau 10 Zulhijah 1444 H.

Adapun rincian jadwal kapan lebaran haji 2023 supaya lebih mudah mengerti dapat lihat pada poin di bawah ini.

  • 1 Zulhijjah 1444 H pada Senin, 19 Juni 2023.
  • 9 Zulhijah 1444 H untuk menunaikan hari Arafah pada Rabu, 28 Juni 2023.
  • 10 Zulhijah 1444 H untuk melaksanakan rukun Islam ke-5, yakni ibadah haji pada Kamis, 29 Juni 2023.

Tradisi di Indonesia

Di Indonesia, Idul Adha biasanya peringati dengan Sholat Id. Meskipun beberapa kelompok kadang memiliki perbedaan hari dalam menentukan tanggal hari raya, tetapi
tidak ada perbedaan tata cara pelaksanaan Sholat Id. Biasanya, Sholat Id dilakukan di Masjid. Tetapi, banyak juga yang melakukannya Mushola, lapangan, bahkan alun-alun. Jika jumlah jamaah banyak, biasanya Sholat Id melakukannya di lapangan atau alun-alun. Meskipun kebanyakan orang mengikuti pemerintah dalam penetapan hari raya ini, banyak
juga yang memperingatinya lebih awal ataupun lebih akhir.

Baca Juga:Kondisi Rumput Rumah Abah Jajang Balik HijauKronologi Siswi SMP Kritik Pemerintah Jambi

Setelah melaksanakan sholat Id, biasanya dilanjutkan dengan penyembelihan hewan kurban. Meskipun ada juga yang menyembelih hewan kurban pada hari berikutnya sampai batas maksimal penyembelihan hewan kurban. Di beberapa daerah, warga mengumpulkan hewan kurbannya di masjid tempat mereka melaksanakan sholat Idul adha. Tetapi banyak juga yang menyembelih di rumah mereka masing-masing. Tak lupa, takbir terus berkumandang dengan merdu dan lantang.

Penetapan

Penetapan waktu Idul Adha di Indonesia putuskan oleh Kemenag dan sejumlah organisasi keagamaan (ormas) termasuk Nahdlatul Ulama (NU). Namun, terkadang sejumlah aliran
Islam tidak mengikuti anjuran pemerintah dan mengesahkan perayaan hari besar secara mandiri, misalnya Muhammadiyah. Penentuan tersebut sampaikan melalui sidang isbat
beberapa hari sebelum pelaksanaan.

Untuk menentukan kapan lebaran haji 2023, metode yang paling umum pakai ialah rukyatul hilal dan hisab. Melansir dari situs resmi Kementerian Agama provinsi Jambi, rukyatul hilal adalah cara menentukan Ramadhan, Idul Fitri (Syawal), dan Idul Adha dengan melihat bulan. Sedangkan hisab berdasarkan perhitungan ilmu astronomi.

0 Komentar