CIANJUREKSPRES – Merek Rice Cooker Terbaik dan Murah adalah salah satu rekomendasi untuk meringankan Moms belanja alat elektronik, dimana fungsi Rice Cooker ini digunakan setiap harinya.
Rice Cooker digunakan untuk menanak nasi setiap harinya, ya mungkin juga bisa digunakan juga merebus mie bagi anak kost khususnya.
Oleh karena itu kita harus memilih Rice Cooker Terbaik dan Murah agar bisa meringankan biaya hidup kita, untuk kalian yang masih bingung merek yang terbaik dan juga murah.
Inilah Rice Cooker yang Dipilih Para Artis Indonesia
Baca Juga:Gunung Eweranda, Mitos Tentang Kisah Seorang Gadis yang Bercocok Tanam!Rekomendasi Skincare Pagi dan Malam Untuk Kulit Berjerawat, Mari Merawat Wajah!
Nah berikut ini saya telah merangkum Merek Rice Cooker Terbaik dan Murah yang dilansir dari sumber terpercaya.
1. Panasonic BOLDe Titanium Eco
Harga = Rp 189.000,-
Pilihan rice cooker terbaik dengan harga terjangkau pertama bisa kamu pilih yakni Panasonic BOLDe Titanium Eco Rice Cooker.
Produk rice cooker dari Panasonic ini termasuk salah satu yang paling populer dan menjadi favorit banyak keluarga di Indonesia.
Tentunya saja disamping harganya yang terbilang murah, juga kemampuannya dalam menanak nasi yang sangat sempurna.
Ukurannya terbilang mini, rice cooker Panasonic ini memiliki kapasitas sebesar 0.6 liter.
Tidak hanya bisa digunakan untuk menanak nasi saja, Panasonic BOLDe Titanium Eco Rice Cooker juga dilengkapi dengan fitur penghangat dan pengukus sekaligus.
Produk ini termasuk hemat listrik, di mana konsumsi dayanya hanya sebesar 200 watt.
2. Cosmos CRJ-3306
Harga = Rp 199.000,-
Baca Juga:Update Terkini! Biaya Perpanjang STNK dan Ganti Pelat Nomor 2023Tanggal Rilis Transformers: Rise of The Beasts Akan Tayang Bulan Juni Mendatang, Yuk Simak Sinopsisnya!
Selanjutnya ada produk rice cooker dari Cosmos yang juga sangat menarik untuk dijadikan pilihan.
Cosmos CRJ-3306 tidak hanya berfungsi sebagai penanak nasi saja, melainkan juga bisa digunakan untuk menghangatkan serta mengukus makanan.
Hasil yang diberikannya sangat maksimal, di mana nasi atau jenis makanan lain memiliki cita rasa yang enak dan matang merata.
Cosmos CRJ-3306 memiliki kapasitas sebesar 1.8 liter dengan konsumsi daya listrik mencapai 390 watt.
Bagian bodi rice cooker terbuat dari bahan plastik, sementara untuk wadah pancinya dibuat dari bahan stainless steel yang tidak lengket dan anti-gores.