Hilangkan Kantung Mata dengan 3 Bahan Alami

Hilangkan Kantung Mata dengan 3 Bahan Alami
0 Komentar

CIANJUREKSPRES- Pekerjaan yang padat membuat seseorang bekerja dari pagi hingga malam bahkan banyak yang merelahan waktu istirahatnya hanga untuk menyelesaikan pekerjaan.

 

Permasalahan yang terjadi seperti adanya kantung mata dengan lingkaran kita, membuat wajah terlihat tidak fresh dan kusam. Namun selain bergadang kantung mata seperti itu juga timbul dari kebiasaan merokok, keturunan, alergi, stress, dan penyakit lainnya.

Kurang percaya diri dengan kantung mata membuat kita akan mengusahakan berbagai cara agar kantung mata hilang dari wajah dan mata kita sehingga dapat terlihat lebih fresh.

 

Baca Juga:50 Makanan Terenak Di Dunia, Indonesia Peringkat Berapa ya?Jarang Diketahui! Fakta-fakta di Restoran Sushi

Bahan alami, seperti madu dikenal memiliki sifat anti inflamasi yang dapat membantu mengurangi pembengkakan pada kantung mata. Lalu, minyak kelapa mengandung asam laurat yang dapat membantu menghidrasi kulit dan menjaga kelembaban. Sementara itu, aloe vera memiliki sifat menenangkan dan dapat membantu mengurangi kemerahan dan pembengkakan pada kantung mata.

Berikut ini bahan dan cara membuat ramuan untuk hilangkan kantung mata.

Bahan-bahan:

1. Petroleum jelly
2. Madu murni
3. Minyak kelapa
4. Aloe vera

Cara membuat:

1. Masukkan satu sendok makan petroleum jelly ke dalam mangkuk
2. Tambahkan madu 1/2 sendok makan
3. Aduk semua bahan secara rata
4. Tuangkan minyak kelapa satu sendok teh
5. Lalu, letakkan mangkuk tersebut di atas air panas sambil diaduk
6. Tambahkan satu sendok makan aloe vera atau lidah buaya
7. Aduk kembali bahan campuran tersebut

Begitulah caranya mudah meghilangkan kantung mata, jangan lupa di coba dan praktekan di rumah. Selamat mencoba!

0 Komentar