CIANJUREKSPRES – Seorang tamu hotel hancurkan lobi hotel dengan mobil sport, lantaran laptopnya hilang di dalam kamar hotel tempat ia menginap di Tiongkok.
Seorang tamu hotel hancurkan lobi hotel dengan mobil sport dengan menabrak pintu hotel dan melaju dengan liar di sekitar lobi.
Sebelum seorang tamu hotel hancurkan lobi hotel dengan mobil sport , diketahui tamu hotel tersebut sempat cekcok dengan staf hotel tentang laptopnya yang hilang dan mempertanyakan jaminan keamanan.
Baca Juga:Gagal Bawa Timnas Indonesia Juara Kinerja Shin Tae-yong DisorotiLink Hasil Seleksi Administrasi PPPK Kemenag 2022
Berdasarkan cuitan akun @Byron_Wan di twitter, kejadian ini terjadi di Jinling Purple Mountain Hotel Shanghai (上海金陵紫金山大酒店) berlokasi di Lujiazui, Pudong, Shanghai, Tiongkok, pada 10 Januari 2023.
Tak ayal, aksi tamu hotel ini pun viral di media sosial. Dalam video viral tersebut, mobil sport berwarna putih menghancurkan pintu kaca hotel di Shanghai pada Selasa pagi.
Tamu hotel yang tidak puas itu bernama Chen.Ketidakpuasan pria itu bermula saat Chen kehilangan laptop. Saat melapor ke pihak hotel, pria itu tak mendapat tanggapan sesuai harapannya.
Kemudian, Chen yang tidak puas, mengambil mobilnya, dan melakukan pengrusakan. Dalam rekaman video, terlihat mobil Chen menabrak pintu kaca hotel hingga hancur.
Mobil mewah tersebut kemudian mundur dan kembali menerobos masuk ke lobi. Ia juga menabrak atau menjatuhkan apapun yang menghalangi jalannya.
Keadaan hotel pun menjadi ricuh. Ada juga tamu hotel lain yang kebingungan bertanya satu sama lain apa yang sedang terjadi.
Mobil sport melaju di kawasan lobi hotel hingga kembali menabrak pintu kaca hotel. Penonton dan petugas di sana lalu berteriak pada pengemudi, menggedor jendela mobil untuk mengambil kunci mobil.
Baca Juga:Pesawat Yeti Airlines JatuhGempa Magnitudo 6,2 Guncang Aceh Singkil
Polisi setempat mengatakan, jika pengemudi tersebut adalah Chen, seorang pria berusia 28 tahun. Chen juga sudah ditahan untuk penyelidikan lebih lanjut.
Mobil sport tersebut mengalami kerusakan cukup parah. Tidak ada yang terluka dalam insiden tersebut.
Staf hotel mengatakan bahwa laptop itu telah dicuri dan ditemukan di luar hotel.