CIANJUR, CIANJUREKSPRES- Pertandingan Jepang melawan Jerman menjadi salah satu laga yang paling berkesan.
Jepang vs Jerman bertanding dalam Piala Dunia 2022 di Qatar pada Rabu, 23 November 2022.
Selain diwarnai aksi ‘one love’ yang dilakukan Timnas Jerman, kemenangan ini juga ternyata sudah diramalkan melalui serial kartun animasi Captain Tsubasa.
Laga pertama Jerman vs Jepang dalam Grup E untuk memperebutkan 3 poin tersebut diselenggarakan di Stadion Internasional Khalifa.
Jerman mencetak gol lebih dulu dan unggul 1-0 lebih dulu melalui İlkay Gündoğan pada menit ke-33 lewat titik putih.
Setelah sempat tersusul, tim samurai Biru membalas gol di babak kedua, mereka berhasil membalikkan keadaan dan meraih kemenangan dengan skor 2-1 melalui gol Ritsu Doan dan Takuma Asano.
Baca Juga:Dalam Bahasa Indonesia,Secret Number Sampaikan Duka atas Gempa CianjurJadwal Live Streaming Piala Dunia Qatar 24 November 2022, Ada Portugal VS Ghana
Kemenangan tersebut mengantarkan Jepang menduduki posisi puncak Grup E dengan 3 poin.
Kemenangan Jepang atas Jerman ternyata sudah jauh hari diprediksi oleh series kartun legendaris asal Jepang Captain Tsubasa. Melalui unggahan video yang dibagikan akun Twitter @MafiaWasit, diketahui Jepang juga tertinggal lebih dahulu oleh Jerman. Prediksi juga akurat menunjukkan skor Jerman vs Jepang 1 -2 sesuai apa yang telah terjadi baru-baru ini.
“Akhirnya Jepang memimpin satu angka. Babak kedua tinggal 15 menit lagi menhadapi tim kesebelasan Jerman yang disebut-sebut sebagai tim unggulan nomor satu di kejuaraan ini, Jepang kini mampu membalik keadaan,” begitu isi narasi yang ada dalam cuplikan film animasi Captain Tsubasa yang tayang sekitar tahun 2000-an awal.
Unggahan tersebut menjadi viral dan telah di-retweet lebih dari 2.000 pengguna Twitter.
Captain Tsubasa atau Kapten Tsubasa adalah manga dan anime tentang sepak bola. Captain Tsubasa merupakan salah satu serial kartun animasi Jepang yang terpopuler di Indonesia.
Serial ini juga pernah ditayangkan di RCTI, Global TV, TV7, Spacetoon dan NET.