Sempat Tertimbun Longsor, Jalan Raya Sukanagara-Pagelaran Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan

Sempat Tertimbun Longsor, Jalan Raya Sukanagara-Pagelaran Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Tebing setinggi 50 meter di Jalan Raya Sukanagara-Pagelaran, tepatnya di kawasan Cadas Hideung, Kecamatan Pagelaran, longsor pada Jumat (24/12/2021) dinihari.

Longsor yang terjadi sekitar pukul 02.30 WIB tersebut, mengakibatkan badan jalan tertutup material longsoran sehingga menyebabkan kemacetan hingga beberapa kilometer.

Tanah yang labil serta hujan yang terjadi sebelumnya membuat tebing tersebut longsor.

Baca Juga:Susilawati: Sudah Terbiasa Membagi Waktu untuk Keluarga dan PekerjaanEgy Maulana Vikri Siap Turun Hadapi Singapura

Pengamat Ruas Jalan Sukanagara- Sindangbarang UPTD Dinas PU Binamarga Provinsi Jabar, Bubun Bunyamin, mengatakan, pihaknya masih terus melakukan pembersihan material longsor yang menutupi badan jalan.

“Masih penanganan karena panjang banget tebingnya, tingginya sekitar 50 meter,” ujarnya.

Pihaknya juga menurunkan satu unit alat berat serta dua dum truk untuk mempercepat pembersihan material. “Alat berat satu, dum truk dua,” katanya.

Namun Bubun mengaku kesulitan saat evakuasi sebab terdapat pohon besar tumbang yang menghalangi seluruh jalan.

“Materialnya banyak. Ada pohon besar, jadi harus dipotong dulu,” ucapnya.

Bubun mengatakan, kemacetan sempat terjadi hingga beberapa kilometer dari kedua arah. Namun saat ini sudah bisa dilewati menggunakan sistem satu arah.

“Kendaraan roda dua maupun empat sudah bisa lewat, tapi satu jalur,” pungkasnya.(mg1/hyt*)

0 Komentar