Cianjurekspres.net – Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan mengapung di bibir Waduk Cirata Jangari, Desa Cikidangbayabang, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Selasa (30/3/2021). Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh nelayan setempat sekitar pukul 06.00 WIB.
Petugas BPBD Kabupaten Cianjur, Wahyu mengatakan, pihaknya bersama petugas lainnya dari Satpol Air Polres Cianjur dibantu warga langsung menuju lokasi temuan sosok mayat mengapung di perairan Waduk Cirata blok Neundeut.
“Berdasarkan laporan dari warga, kami dari BPBD bersama petugas lainnya langsung menuju lokasi temuan sosok mayat mengapung di Waduk Cirata Jangari blok Neundeut, Kecamatan Mande,” kata Petugas BPBD Kabupaten Cianjur, Wahyu, Selasa (30/3/2021).
Baca Juga:Bandara Internasional Kertajati akan Difungsikan untuk Perawatan Pesawat, Selain Dioperasikan Angkut Penumpang dan KargoSurvei Kemenhub: 11 Persen Masyarakat Ingin Tetap Mudik Idul Fitri
Wahyu mengatakan, temuan mayat diperkirakan pada pukul 06.00 WIB, dengan ciri-ciri kulit sawo matang, badan sedang, dan masih menggunakan pakaian lengkap yakni celana panjang warna hitam, dan kaos coklat.
“Yang pertama kali menemukan sosok mayat wanita tersebut, adalah seorang nelayan,” ujarnya.
Selanjutnya BPBD pun besama petugas lainnya tiba dilokasi kejadian pada pukul 12.15 WIB, langsung mengevakuasi dan membawa sosok mayat tersebut ke RSUD Cianjur.
“Pada saat melakukan evakuasi, kami sempat terkendala eceng gondok, selain itu aksesnya hanya bisa dilewati dengan cara berjalan kaki,” ujarnya.(yis/hyt)