Cianjurekspres.net – Tokoh Masyarakat sekaligus Ketua Majlis Ta’lim Nur Tarim, Desa Batulawang Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Habib Usman Almutahar, berharap masyarakat dapat menjalankan puasa Ramadhan 1442 Hijriah dengan nyaman dan damai.
“Kami selaku pemuka agama di Desa Batulawang ini ingin adanya kebersamaan antar warga setempat baik itu pendatang untuk saling bahu membahu dalam menciptakan suasana yang harmonis tentunya,” kata Habib Usman Almutahar, Minggu (28/2).
Habib Usman mengatakan, ketika warga merasa aman, nyaman, tenang. Maka segala aktivitas baik itu yang bekerja di perkantoran maupun di perkebunan akan merasakan ketenangan.
Baca Juga:Herman Minta Korban Pergerakan Tanah di Batulawang Cianjur Disuntik Vaksin Covid-19Herman: Pembangunan Puncak II Akan Tetap Dilaksanakan
Hal senada juga diutarakan Ketua Warga Kampung Sini (Warkamsi) Kampung Sindanglaka yang juga sebagai Tokoh Masyarakat di Desa Batulawang Kecamatan Cipanas, Habib Abdul Karim Almutahar. Menurutnya, hampir 90% warga di Desa Batulawang semuanya beraktivitas sebagai petani.
“Perlu diketahui, bahwa masyarakat di Desa Batulawang ini hampir semuanya sebagai petani” katanya.
“Kenapa saya bicara seperti ini, sebagai Warkamsi tentunya ingin menciptakan rasa aman, damai terlebih tak lama akan memasuki bulan suci ramadhan,” terangnya.(yis/hyt)