Hari Ini Pemerintah Pulangkan WNI yang Dikarantina, Jokowi: Sesuai Protokol WHO

Hari Ini Pemerintah Pulangkan WNI yang Dikarantina, Jokowi: Sesuai Protokol WHO
Joko Widodo dan Ma'ruf Amin
0 Komentar

Harapannya, kata Yurianto, agar masyarakat bisa menerima kepulangan WNI yang selesai dikarantina dan tidak ada penolakan seperti yang sempat terjadi di Natuna. Sebelumnya peneliti senior dari Lembaga Biologi Molekuler Eijkman David H Muljono juga mengatakan kecil kemungkinan sebanyak 238 WNI yang dikarantina di Natuna terinfeksi virus COVID-19.

Untuk diketahui 238 WNI yang sudah melakukan diobservasi di Natuna, Kepulauan Riau, dan jumlah paling banyak berasal dari Jawa Timur yakni 68 orang. Sebagian besar WNI yang diobservasi adalah mahasiswa dengan jenis kelamin perempuan.

Warga yang diobservasi sebagian besar adalah mahasiswa dari 30 provinsi. Perempuan 158 orang dan laki-laki 80 orang dengan usia termuda lima tahun dan usia tertua 64 tahun, beserta tim KBRI 5 orang, Tim penjemput 24 orang, dan awak Batik Air 18 orang.

Baca Juga:Sepekan Pindah ke Cilaku, Pegawai Setda Cianjur Alami Hal IniCianjur Siap Jadi Tuan Rumah Musda ke X Golkar Jabar

Sedangkan pesawat yang akan mengantarkan WNI ke Lanud Halim Perdanakusuma akan berangkat pada 7 pagi dari Jakarta menuju Natuna. Jumlah pesawat yang digunakan sama dengan pesawat yang menjemput WNI dari Batam ke Natuna, yakni dua boeing 737 dan 1 Hercules. (fin/ful/hyt)

0 Komentar