Kajari Cianjur dan Anak TK Apel Pagi Bersama

Kajari Cianjur dan Anak TK Apel Pagi Bersama
Kejaksaan Negeri Cianjur mengenalkan Korps Adhyaksa kepada anak Taman Kanak-kanak dengan mengikutsertakan apel pagi bersama, Senin (7/10/2019).(ist)
0 Komentar

CIANJUR – Kejaksaan Negeri Cianjur mengenalkan Korps Adhyaksa kepada belasan murid TK Adhyaksa dengan mengikutsertakan apel pagi bersama, Senin (7/10/2019).
Kajari Cianjur, Yudhi Syufriadi mengaku masih banyak masyarakat umum yang tak mengetahui tentang sekolah kejaksaan. Bahkan pamornya masih kalah dengan sekolah TNI dan Polisi.
“Padahal kami juga penegak hukum, tapi masih sedikit yang mau menjadi jaksa dibanding menjadi polisi dan TNI,” kata Yudhi.
Yudhi berpesan kepada murid TK untuk memberi contoh dan teladan yang baik. “Tugas masih banyak yang belum terselesaikan menjelang akhir tahun di bidang teknis jangan sampai ketika tahun 2019 berakhir ada tunggakan di tahun mendatang,” katanya.
Menurutnya, apel pagi bersama staf dan murid TK Adhyaksa merupakan yang pertama kali.
“Jadi kami harus bangga, ada anak TK ikut apel pagi semoga menjadi penerus menumbuh kembangkan semangat,” ujar Yudhi.
Dirinya berharap murid TK Adhyaksa memiliki niat dan bakat menjadi jaksa yang profesional.
Diungkapkannya, jumlah murid TK Adhyaksa sebanyak 17 orang. Meskipun banyak yang ingin mendaftar, terpaksa harus dibatasi karena kekuarangan guru dan ruangan.
“Muridnya ada dari masyarakat umum juga,” tukas Yudhi.(yis/hyt)

0 Komentar